KARAWANG– BPR Saudara Kita Cabang Karawang bersama Syngenta Foundation mengadakan sosialisasi usaha di sektor pertanian, di UPTD pertanian jalan lingkar tanjung Pura karawang Barat, Kamis (9/1).
Mengambil tema literasi dan inkluisi 2020 peranan BPR dalam rangka pengembangan sektor usaha, yang di hadiri kelompok tani kecamatan karawang barat
Eksekutif Kepatuhan Manajemen Risiko PT BPR Saudara kita Slamet Riyadi mengatakan, pihaknya merupakan bagian dari saudara group, Sebuah grup yang solid yang berkomitmen tinggi untuk melayani masyarakat yang terdaftar di BI, diawasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).
“BPR Saudarakita Karawang memiliki 3 (tiga) kantor pelayanan, yaitu Kantor Pusat Karawang, Kantor Cabang Cikampek dan Kantor Kas Telagasari,” katanya.
Dalam musim tanam pihaknya gandeng sygenta foundation, untuk mempermudah pembiayaan dalam kredit modal dan pendampingan bagi petani. BPR saudara kita memberikan bantuan untuk untuk kebutuhan pertanian pupuk,benih,dan obat selama musim tanam.
“Dalam sosialisasi ini kami memberikan Pinjaman modal sebesar Rp12 juta per satu hektar dengan dengan rincian perhitungan pinjaman dengan bunga 3 persen selama 4 sampai 6 bulan potongan preni 152.760, admistrasi 120.000 belum termasuk alokasi dana asuransi jiwa AUTP Dengan Jaminan SHM, BPKB, AJB Untuk plafon persyaratan lengkap proses yang cepat,” katanya.
Insuance Country Manager Mori prananto mengatakan, Program dana panda merupakan sebuah paket solusi pertanian komprehensif yang di tujukan untuk menjawab permasalahan dan tantangan yang dihadapi oleh petani indonesia menuju petani yang profesional dan sejahtera
“Kami memberikan solusi dari Kompenen unggulan yang terbukti mampu meningkatkan hasil panen dan pendapatan usaha para petani, 4 komponen yakni Kredit tunai, kredit saprotan, pendampingan pertanian, asuransi indeks cuaca,” tukasnya. (ddy/ded)