Sosialisasi juga, telah dilakukan pada beberapa bagian seperti perusahaan main kontraktor ataupun sub kontraktor. Bahkan, ke depan nya juga tidak menutup kemungkinan akan ada sosialisasi lanjutan soal wabah penyakit yang bermula di Wuhan, China ini.
“Bagaimana cara pencegahan, bagaimana persiapanya bilamana ada kejadian. Kita juga sudah berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan setempat, kemarin baru saja datang” imbuhnya.
Informasi tersebut telah dikoordinasikan termasuk bilamana ada kejadian suspect, pasien tersebut harus dibawa ke Rumah Sakit rujukan. “Kalau disini kan rumah sakit umum daerah Subang, kita sudah koordinasi soal itu,” tambahnya.
Ia juga memastikan bahwa untuk di Pelabuhan Patimban hingga saat ini tidak ditemukan terkait gejala virus corona. Termasuk kasus suspect corona pun hingga saat ini masih nihil. “Kepada warga sekitar Insyaallah jangan takut, kami di sini juga mengawasi,” bebernya.
Untuk itu, pihak terkait di proyek Pelabuhan Patimban khususnya HSE dari berbagai unsur dan proyek menyampaikan pada warga disekitar area Pelabuhan Patimban untuk tidak panik dan khawatir. Wahyudin juga memastikan, hingga saat ini tidak asa satupun karayawan atau pihak yang bekerja di proyek Pelabuhan Patimban terkena atau suspect virus Corona atau Covid-19.
“Kami bisa memberikan keyakinan pada masyarakat, bahwa proyek kita ini masih bisa terbebas dari Corona,” tutupnya.(ygi/vry)