SUBANG-Bupati Subang Kang Jimat marah besar mendapat informasi masih adanya oknum yang memanfaatkan rotasi mutasi untuk penipuan dan pungli.
Apalagi oknum inisial W berani mengatasnamakan Bupati dan Kepala BKPSDM Cecep Supriatin. Saat pasundan ekspres menunjukkan bukti percakapan si oknum W dengan targetnya, Kang Jimat geleng-geleng kepala.
Ia tidak menyangka masih ada saja yang memanfaatkannya. Padahal Jimat sudah komitmen nol rupiah dalam rotasi mutasi.
“Saya sudah perintahkan untuk ditangani Irda (inspektorat daerah, red),” kata Jimat, kemarin (11/9).
Sementara Kepala BKPSDM Cecep Supriatin mengaku sudah diperintahkan oleh Bupati Ruhimat untuk mengusut masalah tersebut.
Penelusuran sementara, Cecep memastikan tidak ada inisial nama W di BKPSDM yang melakukan pungli rotasi mutasi.
“Kita sudah cek, tidak ada nama inisial W yang dimaksud. Ini modusnya sama dengan sebelumnya. Pasti mengatasnamakan,” kata Cecep.
Dari awal kata Cecep, pihaknya meminta agar birokrat tidak percaya jika ada yang menjanjikan bisa mengatur rotasi mutasi dengan imbalan uang.
“Kami dengan Pak Bupati sudah komitmen, nol rupiah rotasi mutasi,” katanya.(red)