Mekanisme Peminjaman Mudah
Hal lain yang menjadi indikasi sebuah jasa pinjaman uang online terpercaya dilihat dari tata cara peminjamannya. Umumnya aplikasi pinjaman uang online dapat cair dengan mudah cukup dengan KTP dan foto diri. Bila mekanisme rumit seperti meminta uang muka atau meminta syarat lain sebelum uang dapat dicairkan, maka kita perlu curiga jasa pinjam uang online ini tidak resmi dan dapat melakukan penipuan.
Promosi Tidak Memaksa
Tak sedikit aplikasi pinjam online yang terus-menerus menghubungi calon pelanggan dengan gencar bahkan sampai berkesan memaksa. Jasa keuangan online seperti ini layak diwaspadai karena memilih cara berpromosi yang membuat orang merasa tidak nyaman. Pinjaman online hendaknya dapat menjangkau konsumennya dengan pendekatan yang tepat dan sesuai.
Demikianlah tips dan trik untuk memutuskan meminjam uang dari sumber yang terpercaya. Yang paling utama adalah melihat daftar OJK (Otoritas Jasa Keuangan) yang memberikan jaminan pemantauan pemerintah. Pinjam Uang dari tempat yang transparan dan jelas ketentuan pinjam-meminjamnya. Kamu bisa lihat website dan aplikasi yang sudah OJK, memiliki akun resmi serta berbagai kelebihan lainnya. (fin/ded).Â