Soal Banjir, Ini Permintaan Ganti Rugi Warga ke PT Taifa

Desa Gembor Kecamatan Pagaden
INDRAWAN SETIADI/ PASUNDAN EKSPRES MEDIASI: Saat berlangsungnya mediasi warga gembor yang didominasi petani ikan sempat berlangsung tegang.
0 Komentar

Dia memastikan, ganti rugi akan dilakukan pekan depan. “Kita minta waktu satu minggu sesuai kesepakatan, kita perlu nunggu persetujuan dari PMA-nya,” ucap Leopar.
Pihaknya juga menyanggupi tuntutan warga untuk memperbaiki tanggul yang jebol dan menormalisasi saluran air. “Perbaikan saluran secepatnya kita lakukan, sesuai kesepakatan besok lusa kita kerjakan,” pungkas Leopar.
Kepala Badan Kesbangpol Subang Udin Jazudin mengatakan, pihaknya me- wakili bupati hadir untuk mengantisipasi dan deteksi dini terkait bencana banjir, sekaligus mengupayakan langkah terbaik agar tidak ada pihak-pihak yang dirugikan, baik warga selaku korban banjir maupun perusahaan.
“Disini kita audiensi untuk upaya terbaik. Kita akan perjuangkan warga minta ganti rugi. Tapi tolong datanya yang jujur jangan mengadangada. Pokoknya dengan bencana banjir ini, jangan ada yang dirugikan. Warga tidak rugi, perusahaan juga tidak rugi. Saya juga mohon selama acara harus kondusif dan tetap patuhi prokes karena angka Covid-19 di kita meningkat terus,” tegas Udin.(idr/vry)

Laman:

1 2
0 Komentar