PADALARANG-Ditengah cuaca ekstrim dengan curah hujan tinggi yang dapat menyebabkan banjir, kelompok masyarakat di Padalarang Kabupaten Bandung Barat (KBB) kampanyekan untuk tidak buang sampah sampah sembarangan. kegiatan Ini sekaligus memperingati HPSN di Bandung Barat.
Tokoh Lingkungan Hidup, Toni Permana sebagai inisiator kampanye jaga lingkungan dalam bentuk aksi nya kerjabakti diikuti oleh lintas komunitas mengatakan, Daerah Aliran Sungai (DAS) harus bersih dari sampah dan warga tidak membuang sampah sembarangan. “Kami laksanakan kerjabakti ini dalam rangka HPSN, ada 11 komunitas dan dari ecovillage 3 Desa. Titik lokasi saat ini di perbatasan RW 20, RW 05, dan RW 25 sepanjang 300 meter, ini hanya pemicu aja agar warga sadar akan kebersihan dan tidak buang sampah sembarangan” terang Toni, Minggu, (21/2).
Menurutnya, target saat ini pihaknya mengajak masyarakat untuk mengelola sampah agar Daerah Aliran Sungai (DAS) dapat lancar tanpa sampah. “Target kami, DAS itu agar menjadi daerah aliran sungai bukan menjadi daerah aliran sampah. Mari kita mengolah sampah rumah dari sampah menjadi rupiah dengan anggaran swadaya” tegasnya.
Masyarakat Diminta Tak Buang Sampah Sembarangan
Baca Juga:Pamanukan Tiga Kali Banjir dalam Dua Minggu, Warga Bolak-balik ke PengungsianEnam Kecamatan di Subang Terendam, 1.390 Jiwa Mengungsi
Sementara itu, Kepala Desa Padalarang Karom yang hadir saat pelaksanaan itu juga menyampaikan, kegiatan ini sudah direncanakan oleh ketua RW 06 dan RW 20 untuk bersih-bersih bersama para komunitas lainya dalam rangka HPSN. “Selain dilokasi ini, hari ini (kemarin-red) ada 3 kegiatan termasuk di RW 15 dan RW 12 bentuknya pengurugan jalan supaya tidak becek. Saya berharap masyarakat ada kedisiplinan untuk menjaga kebersihan lingkungan dari rumah tangga itu sendiri. Kami telah melaksanakan edukasi kepada masyarakat dalam pemilihan dan pengolahan sampah,” paparnya.
Hal senada disampaikan oleh Dansubsektor 3 Citarum Harum Serma Carkani, pihaknya sangat mendukung kegiatan tersebut dan mengajak masyarakat dan komunitas sosial untuk menjaga lingkungan bersih dan sehat. “Saya sangat mendukung kegiatan ini dan berharap masyarakat dapat terbiasa dengan lingkungan bersih dan sehat. Jiga kita menjaga alam, maka alam pun akan menjaga kita,” tambahnya.
Diketahui, Kegiatan tersebut diikuti oleh komunitas sosial, Dansubsektor 3 Citarum harum sektor 3, Kepala Desa Padalarang dan juga Didit Kepala Bidang Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) KBB.(eko/sep)