Daftar Harga Menu Rumah Kabut Mican, Sensasi Kuliner Instagramable di Kota Subang
Kabut Mican merupakan kedai kopi yang sangat instagramable banget untuk anak muda atau pun orang dewasa. Kabut Mican singkatan dari Kafe Butik Mican (Mican ialah nama panggilan sang owner), hingga diberi nama Rumah Kabut Mican.
Rumah Kabut Mican berawal dari pandemi yang terjadi di tahun 2020, Yani Agustiani yang akrab disapa Teh Mican, beralih usaha dari butik muslimah (yang ternama di kota Subang) menjadi usaha “Kopi Dalgona Goceng” sebelum menjadi Rumah Kabut Mican.
Kopi itu tak lain adalah kopi yang mulai ngehits pada bulan ramadhan tahun 2020 hingga sekarang, yaitu Kopi Dalgona, dan teh Mican juga hobi terhadap kopi ini.
Baca Juga:Daftar Harga Menu Kue Kering Cap Tiga Bata, Kuliner Kekinian dari Kota KembangIming-iming Investasi Asing untuk Kesejahteraan
Hingga beliau memulai usaha dalgona kopi tersebut dengan modal dibawah 5 juta, pada awal mula menjual secara online. Dengan prinsipnya yang tak pernah berfikir dua kali untuk memulai usaha yang sesuai hobi, hingga beberapa bulan kemudian pelanggan mulai datang, ingin meminum di tempat.
Kemudian akhirnya halaman rumah dan garasi mobil ‘disulap’ menjadi kedai kopi yang ternyata sangat instagramable banget ketika dikunjungi saat malam hari.
Variasi kulinernya pun juga beragam, ada kopi nanas, cilok yang terdiri dari daging telor, dan variasi menu lainnya yang tentunya sangat lezat dan menarik.
Konsep tempat yang menawan ketika garasi mobil diubah menjadi kedai kopi, hingga konsumen diberikan pilihan tempat, indoor atau outdoor atau bisa juga di lantai 2 yang telah dibuat sedemikian rupa agar nyaman dipandang dan nyaman juga ditempati pengunjung ketika berkuliner di Kabut Mican.