SUBANG-Anggota DPRD Jawa Barat Nina Nurhayati terus memberikan motivasi kepada generasi muda untuk aktif berwirausaha. apalagi saat ini masih dilanda pandemi, generasi muda harus aktif dan paling mampu menghadapi tantangan zaman.
Dalam beberapa kesempatan, perempuan akrab disapa Bi Nina itu pun banyak memberikan wejangan dan semangat kepada kaum muda untuk terus berinovasi dalam semua bidang, terutama di bidang usaha.
“Generasi mudah harus semangat, berwirausaha dan aktif. Generasi muda harus bisa menghadapi tantangan zaman. Kami tentu akan mendukung untuk kemajuan generasi muda,” ujar Bi Nina dalam suatu kesempatan.
Baca Juga:Koramil Wanayasa Dukung Pengamanan Objek WisataTernyata Android 12 Bisa Jadi Remote TV, Begini Caranya
Menurutnya, saat ini zaman sudah berubah. Generasi tua akan sulit merespons perkembangan, maka generasi muda harus tampil. Terutama di bidang wirausaha, sebab angka wirausaha secara nasional khususnya di Subang masih sangat kecil. Masih perlu dicetak anak muda yang konsen di bidang usaha.
“Kita butuh makin banyak anak muda yang berwirausaha. Juga keberadaan koperasi sangat penting untuk monapang pemulihan ekonomia saat pandemi seperti sekarang,” pungkasnya.(adv)