Berusia Tiga Tahun, Panggil Guruku Startup Pendidikan Karya Anak Subang Tetap Eksis

Berusia Tiga Tahun, Panggil Guruku Startup Pendidikan Karya Anak Subang Tetap Eksis
0 Komentar

SUBANG-Panggil GuruKu, Startup pendidikan karya asli putra-putri daerah Subang ini, di tahun ketiga kiprahnya semakin mengukuhkan eksistensinya dalam berkontribusi untuk kemajuan pendidikan.

Langkah Panggil GuruKu tidak terhenti meskipun di tengah pandemi, justru menjadi solusi nyata bagi masyarakat yang membutuhkan akses asistensi belajar ketika persekolahan memberlakukan pembelajaran daring.

Dua event berskala nasional yaitu Webinar dan Workshop daring bertema “Pembelajaran Efektif dan Menarik di tengah Pandemik” juga berhasil digelar Panggil GuruKu di tengah pandemi, yang menjadi bukti pengabdian bagi dunia pendidikan.

Baca Juga:Miliki Aplikasi e-SIMPEL, Pelayanan di Pengadilan Negeri Subang Semakin MudahMenko Airlangga Apresiasi Terobosan Pemda Kalsel, Bantu Isoman Covid-19 dengan Hasil Panen Petani

Kiprah Panggil GuruKu semakin me-nasional seiring berbagai prestasi yang ditorehkan, prestasi terakhir yang diraih Panggil GuruKu yaitu menjadi pemenang startup binaan PPII LIPI dan menjadi nominasi UMKM award tingkat Nasional.

Berbagai event berskala nasional dan internasional pun berhasil diikuti oleh Pangil GuruKu seperti World conference Creative on Economic, Asia Europe Meeting Passionpreneurs, Indonesia Innovation Forum dan Go Startup Indonesia. Sehingga berbagai dukungan dan apresiasi pun mengalir dari para pejabat pemerintah, pemerintah daerah, para akademisi dan stakeholder.

“Panggil GuruKu platform yang dibutuhkan bangsa Indonesia dimana guru datang ke murid dan guru tidak hanya mengajarkan ilmu tapi diharapkan diskusi dengan muridnya secara tidak langsung terbangun pendidikan karakter dan terjadi personalize learning,” ucap Dr. Ir. Hari Santosa Sungkari, M.H, mantan deputi Kemenparekraf RI.

Akademisi senior yang merupakan Salah satu Guru Besar Universitas Pendidikan Indonesia, Prof. Dr. H. Dasim Budimansyah, M.Si, menyebut, Panggil GuruKu merupakan startup pada sektor pendidikan yang sangat memperhatikan sumber daya manusia atau staf pengajarnya, bukan sekedar marketplace yang mempertemukan staf pengajar dan siswanya.

Kini, Panggil GuruKu telah melebarkan sayapnya dengan berekspansi ke provinsi Banten dengan membuka cabangnya di kota serang. Berbagai program diluncurkan oleh Panggil GuruKu seperti Panggil GuruKu Internship Program untuk mendukung program pemerintah Merdeka Belajar, Panggil GuruKu Academy, dan Humane Education Program.

CEO Panggil GuruKu, Dr. (cand) Ika Rahayu, S.Pd, M.Pd mengatakan, eksistensi dan prestasi yang diraih Panggil GuruKu tentu saja tidak terlepas dari dukungan masyarakat, pemerintah dan stakeholder, dan perjalanan 3 tahun ini tidak dilalui dengan mudah, tetapi penuh perjuangan.

0 Komentar