Smartphone 5G yang menjadi pesaing POCO X3GT adalah vivo V21 5G. vivo V21 5G hadir dengan SoC Dimensity 800U 5G. Seperti diketahui, SoC ini sudah memiliki dukungan jaringan 5G
vivo V21 5G hadir dengan RAM 8GB dengan dukungan expandable RAM 3GB, sehingga pengguna dapat memiliki total 11GB RAM. Dan untuk penyimpanan, di Indonesia, smartphone ini hanya memiliki pilihan penyimpanan 128GB UFS 2.2.
vivo V21 5G punya ketebalan 7,3 mm, bobot 176 gram, dan pilihan warna Dusk Blue serta Sunset Dazzle.
Baca Juga:Kartu Prakerja Membuka Harapan Bagi Individu di Provinsi Papua untuk Tingkatkan Skill dan Majukan UsahanyaMenko Airlangga Optimis Papua Barat menjadi Zona Hijau Covid-19 dengan dukungan Isoter Terapung dan Antusiasme Vaksinasi
vivo V21 5G memiliki layar 6,44 inci AMOLED dengan resolusi layar FHD+ dan dukungan HDR10+. Refresh rate layarnya hanya 90Hz.
Sementara itu, vivo V21 5G memiliki konfigurasi tiga kamera belakan, yakni kamera utama 64 MP, aperture f/1.8, 26m, 1/1.72″, 0.8µm, PDAF, OIS. Kamera kedua merupakan kamera ultrawide 8 MP, aperture f/2.2, 120Ëš, 16mm, 1/4.0″, 1.12µm. Dan kamera ketiga macro 2 MP, aperture f/2.4
Untuk kamera depan, POCO X3 GT hadir dengan kamera 16 MP, aperture f/2.5, 1/3.06″, 1.0µm. Dan vivo V21 5G hadir dengan kamera depan 44 MP, aperture f/2.0, AF, OIS.
Bagaimana dengan baterainya? vivo V21 5G menggunakan baterai 4.000mAh dengan pengisian daya cepat 33W. Sistem operasinya Android 11 dengan OS Custom Funtouch 11.1.
Di Indonesia, vivo menawarkan V21 5G dengan harga Rp5.799.000 dengan RAM 8GB dan penyimpanan 128GB.
Satu lagi smartphone 5G pesaing POCO X3 GT, yakni OPPO Reno6. Smartphone yang satu ini menggunakan salah satu SoC dengan teknologi 5GÂ dari MediaTek, yakni Dimensity 900 5G.
OPPO Reno6 5G tampil dengan tepian datar dengan desain Reno Glow. Perangkat ini memiliki ketebalan 7,59 mm dan berat 192 gram dengan dua pilihan warna Aurora dan Stellar Black.
Baca Juga:Menko Airlangga: Keberhasilan Atasi Pandemi Bantu Wujudkan Visi Indonesia 2045Inflasi Tetap Terkendali di Tengah Mulai Meningkatnya Demand Sektor Manufaktur
Pengguna akan mendapatkan layar yang menggunakan panel AMOLED 6,4 inci. Untuk para gamer, smartphone ini juga mendukung layar dengan refresh rate 90 Hz serta touch sampling rate 180 Hz.
Sementara untuk RAM, Reno6 hadir dengan RAM sebesar 8 GB. Besaran kapasitas penyimpanan internalnya 128 GB dan hadir dengan teknologi penyimpanan UFS 2.1.
Baterainya sudah menggunakan baterai berkapasitas 4.300 mAh. Dan pengisian dayanya sudah menggunakan pengisian cepat SuperVOOC 2.0 65W.