BOALEMO – Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian Republik Indonesia, Airlangga Hartarto melaunching pengiriman 23.000 Ton Jagung Antar Pulau, di Pelabuhan Tilamuta, Kabupaten Boalemo, Kamis (30/9/2021), pukul 15.00 WITA.
Launching ditandai dengan pemecahan kendi oleh Menko Perekonomian RI, Airlangga Hartarto, didampingi Gubernur Provinsi Gorontalo, Rusli Habibie, dan disaksikan oleh unsur forkopimda provinsi Gorontalo.
Kepada awak media, Menko Perekonomian RI, Airlangga Hartarto mengatakna, pengadaan jagung dibeli dari sumber-sumbernya, termasuk di Gorontalo.
Baca Juga:Review Fitur Kamera yang Terdapat di POCO X3 GTKeunggulan AdaptiveSync di Redmi 10
“Dan terkait harga, pemerintah akan mensubsidi berapa yang di beri ke petani dan fitmil peternak,” jelasnya.
Sebelumnya, Kadis Pertanian Provinsi Gorontalo Muljady D. Mario dalam laporannya mengungkapkan, pengiriman jagung antar pulau maupun ekspor, memberikan dampak pada perbaikan harga beli di tingkat petani yang biasanya hanya Rp2900/kg, akan mengalami kenaikan hingga Rp5300/kg.
Muljady pun berharap bisa mendapatkan bantuan dari pusat, untuk mendorong pertumbuhan produksi petani jagung di Provinsi Gorontalo.
“Adapun bantuan yang diperlukan, yaitu fasilitas sarana produksi seperti benih jagung yang unggul dan sesuai keinginan masyarakat Gorontalo. Selain itu, tambahan kuota pupuk bersubsidi, dan bantuan alsintan, serta perbaikan jaringan infrastruktur pertanian,” terangnya.
Disisi lain, Dirinya mengatakan, dalam memenuhi kebutuhan jagung nasional, dari kurung waktu dari Bulan April sampai November di Tahun 2021, telah dilakukan pengiriman jagung antar pulau dengan muatan sebanyak 1.230.560 Ton.
“Dalam waktu sepuluh tahun, perkembangan komuditi jagung di Gorontalo mengalami kenaikan yang sangat signifikan. Dimana diawal periode pak Gubernur Rusli Habibie memimpin, jagung hanya sebesar 605.781 Ton. Namun, saat ini jagung telah mencapai 1,8 Juta Ton atau meningkat 300 persen,” beber Muljady.
Sementara itu, 23 ribu ton jagung yang dilaunching itu, pengirimannya akan dibagi di tiga titik. Diantaranya tujuan Jakarta melalui PT. Harim sebanyak 6.500 Ton via Pelabuhan Tilamuta, kemudian PT. Seger Pangan Sejahtera tujuan Surabaya via Pelabuhan Anggrek Kabupaten Gorontalo Utara sebanyak 10.000 Ton, dan 6.500 Ton oleh PT. Charoen Pokphand Indonesia dengan tujuan Makassar via Pelabuhan Gorontalo, Kota Gorontalo.,
Baca Juga:Menko Airlangga: Program Pesantrenpreneur Dorong Kemandirian dan Gerakkan Ekonomi KerakyatanJangan Ngaku Kreatif Kalau Belum Ikutan Awesome Review Contest Bareng Galaxy A32
Dalam launching itu, Menko Ekonomi didampingi Anggota DPRD RI Komisi IV dan VIII, Gubernur Rusli Habibie, Plt Bupati Boalemo, Anas Jusuf, Walikota Gorontalo Marten Taha bersama Wakil Walikota Ryan Kono, unsur forkopimda.