Makanan Penurun Gula Darah Cepat, Jangan Malas Konsumsi. Bagi seseorang yang mempunyai kadar gula darah tinggi, dan tidak diobati, tentu saja berbahaya untuk kesehatan
Adanya gula darah tinggi dapat juga menjadi penyebab munculnya penyakit diabetes. Kemudian, penyakit diabetes dapat menjadi penyebab berbagai komplikasi dalam tubuh seseorang penderitanya
Jika merasa mengalami diabetes, maka sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi secara teratur asupan obat, terus menjaga pola hidup sehat, serta menjauhi sejumlah makanan dan minuman yang menjadi pantangan.
Baca Juga:Hanya 7 Jam Whatsapp Instagram FB Down, Mark Zuckerberg Rugi MiliaranKasus Covid-19 Menurun Tajam, Masyarakat Harus Tetap Waspada, Penerapan PPKM Dilanjutkan
Perihal tersebut bertujuan supaya gula darah yang terkena diabetes dapat dikendalikan.
Selain itu meminum ramuan herbal juga diketahui dapat membantu menurutnkan kadar gula darah.
Kemudian, asupan makanan dan sayuran juga harus diseleksi, agar gula darah tetap stabil, seperti dilansir dari Jpnn dan Genpi, bahwa terdapat berbagai makanan/sayuran untuk menurunkan gula darah dalam tubuh
Makanan Penurun Gula Darah Cepat, Jangan Malas Konsumsi
1. Terong
Terong diketahui cukup bauk jika dikonsumsi penderita diabetes. Sebab terong ini mempunyai cukup serat yang dapat membantu menurunkan kadar gula dalam darah.
2. Pare
Seperti dilansir dari buku “Taklukkan Diabetes dengan Terapi Jus”, bahwa pare memiliki komposisi / komponen yang hampir sama dengan sulfonylurea (obat antidiabetes).
Zat itu dapat menstimulasi sel beta kelenjar pankreas tubuh guna memproduksi insulin lebih banyak. Di samping itu, zat itu diketahui dapat meningkatkan deposit cadangan gula glycogen pada hati.
3. Mentimun
Mentimun cukup baik dikonsumsi oleh orang dengan diabetes melitus.
Konsumsi mentimun segar dengan teratur dapat membantu menurunkan kadar gula dengan signifikan.
4. Bengkoang
Bengkoang mempunyai inulin yang khasiatnya sama dengan insulin.
Baca Juga:Gebyar Edukasi Vaksin, IAI Subang Turut Sukseskan Vaksinasi GratisAjal Mengenaskan, Akhir Cerita Pembuat Kartun Nabi Muhammad
Akan tetapi, masih harus melewati penelitian lebih lanjut agar mendapatkan bukti tentang efektif atau tidaknya
5. Buncis
Buncis diketahui begitu baik dikonsumsi orang dengan diabetes. Pasalnya, buncis kaya serat yang dapat memperlambat penyerapan glukosa pada tubuh. (Jni)