CIMAHI–Pemkot Cimahi melalui Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga meresmikan tempat Cagar Budaya Pariwisata yang bertempat di Markas Militer Poncol, Kamis (2/12). Sejumlah aset militer di Kota Cimahi berencana membentuk wisata militer yang akan diwujudkan dalam waktu dekat.
Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Cimahi Ngatiyana menyebut bahwa sebelumnya ia sudah merilis Cimahi Heritage Torisme, hal ini belum menyentuh secara keseluruhan.
Dia membutuhkan sejumlah prosedur untuk mewujudkan kawasan heritage tourisme di Kota Cimahi khsusnya kawasan militer. “Kami melalui Disbudparpora sudah melakukan tahapan bersama sejumlah pihak bahwa kita memang harus melakukan ekspos rencana wisata militer dengan berkoordinasi bersama Dankodiklat, Pangdam III Siliwangi,” ujar Ngatiyana usai kegiatan, Kamis (2/12).
Baca Juga:19 ASN Kota Bandung Diduga Terima BansosBangun Jalan Meski Anggaran Banyak untuk Penanganan Covid-19
Hal ini sebagai perwujudan Kota Cimahi sebagai Wisata Kota Cimahi Militer agar Pemkot Cimahi di upayakan mencapai tahapan ke arah tersebut. “Nanti kita akan launching Pusdik termasuk Masmil Poncol menjadi sasaran Wisata Militer apabila sudah diizinkan,” katanya.
Menurut dia, konsep rencana ekspos ini diupayakan bisa dilakukan pada Desember ini bersama Kodiklat dan Pangdam III Siliwangi agar izin tersebut segera keluar. Saat izin telah keluar, maka pihaknya akan menargetkan wisata militer agar segera diwujudkan. “Mudah-mudahan tahun 2022 bisa segera terwujud (wisata fasilitas-fasilitas militer di Cimahi),” ujarnya.
Salah satu hal menarik yang bisa diberikan kepada wisatawan selain melihat bangunan heritage, lanjut dia, dengan mempertontonkan slutsista yang sudah tidak terpakai. Alutsista tersebut bisa menjadi daya tarik bagi wisatawan yang ingin berkunjung merasakan wisata militer di Cimahi.(je/sep)