Sharp Aquos V6 Spesifikasi dan Daftar Harga, Sudah Ada Fitur NFC!

Sharp Aquos V6 Spesifikasi dan Daftar Harga, Sudah Ada Fitur NFC!
Sharp Aquos V6 Spesifikasi dan Daftar Harga, Sudah Ada Fitur NFC!
0 Komentar

TEKNOLOGI – Sharp Indonesia memulai tahun 2022 dengan menggebrak pasar teknologi, yakni meluncurkan smartphone terbaru, Aqous V6 Series, Selasa (15/2).

Handphone yang dijual, tersedia dua varian, yaitu Aquos V6 dan Aquos V6 Plus yang diharapkan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat pada sutu smartphone tangguh harga terjangkau.

“Smartphone terbaru ini kami siapkan sesuai dengan kebutuhan konsumen di Indonesia,” terang Head of Marketing AUVI Product Strategy Group PT Sharp Electronics Indonesia Ardy.

Baca Juga:Isu Strategis Kegiatan Prioritas 27 Kabupaten/Kota Diusulkan ke Dinas Perkim Pemprov Jabar  Promo Indomaret Hari ini, 17 Februari 2022, Diskonnya bikin Betah!

Ia menambahkan, keunggulan yang ditawarkan pada Sharp Aquos ini sudah dilengkapi fitur Near Field Communication (NFC).

Biasanya, fitur NFC hanya tersedia pada smartphone high-end dan flagship. Tetapi, Sharp Indonesia memboyong fitur NFC untuk smartphone kelas entry-level dan mid-range.

Sharp Aquos V6 Spesifikasi dan Daftar Harga, Sudah Ada Fitur NFC!

Fitur NFC memungkinkan seseorang untuk melakukan sebuah transaksi nirkontak (contactless), seperti saat top up maupun cek saldo ke uang elektronik.

Untuk spesifikasi, Aquos V6 dan Aquos V6 Plus:

  • Layar 6,52 inci dengan refresh rate 60Hz, Full HD Plus.
  • Aquos V6 mempunyai resolusi kamera utama 13 MP, depth 2MP, dan macro 2MP.
  • Aquos V6 Plus memiliki sensor utama 50 MP, macro 2MP, dan 2 MP.
  • Kamera depan Aquos V6 disematkan 5 Mp,
  • Kamera depan Aquos V6 plus dilengkapi sensor 8 MP.
  • Aquos V6 memiliki RAM 3GB/ROM 32GB,
  • Aquos V6 Plus memiliki kapasitas RAM 4GB/ROM 64 GB.
  • Kapasitas penyimpanan dapat ditambah dengan penggunaan Micro SD External hingga 512 GB.
  • Sharp Aquos V6 dan V6 Plus mempunyai kapasitas baterai mencapai 5.000 mAh, didukung kemampuan fast charging 15 Watt.
  • Prosesor Mediatek Helio G25, Prosesor Android 12.

“Kami benar-benar memikirkan berbagai kebutuhan konsumen smartphone di Indonesia seperti fleksibilitas dari fitur NFC, kapasitas baterai besar, dan resolusi kamera memukau di kelasnya,” imbuhnya.

Harga Sharp Aquos V6 dan Sharp Aquos V6 Plus

  • Sharp Aquos V6 Rp 1.949.000
  • Sharp Aquos V6 Plus Rp 2.499.000

Dengan periode pre-order dimulai sejak 15 – 22 Februari 2022. (Jpnn/Jni)

0 Komentar