Ayahanda Dedi Mulyadi Meninggal Dunia, Dulunya Seorang Prajurit, Pernah Diracun Mata-mata Tentara Belanda 

Ayahanda Dedi Mulyadi Meninggal Dunia, Dulunya Seorang Prajurit, Pernah Diracun Mata-mata Tentara Belanda 
0 Komentar

SUBANG-Dedi Mulyadi tengah berduka. Ayahnya, Sahlin Ahmad Suryana meninggal dunia pada Selasa (22/2) pukul 18.30 WIB.

Bapak Emi, sapaan Sahlin Ahmad Suryana, meninggal usai sebelumnya menjalani perawatan di RS Siloam Purwakarta.

“Pada hari ini (Selasa, red) kami telah kehilangan seorang yang kami cintai, yang kami sayangi, sosok tauladan bagi kami sekeluarga yang memberikan inspirasi membesarkan anak-anaknya penuh cinta, lahir membela negaranya. Beliau adalah ksatria yang jujur yang senantiasa memiliki komitmen mencintai bangsa ini secara utuh,” ujar Kang Dedi Mulyadi, Anggota DPR RI itu.

Baca Juga:Manfaat Minum Air Hangat untuk Batuk Kering, juga Gejala Flu!Dr Deni Mudian MPd Doktor Ilmu Pendidikan Jasmani, Sebut Mental Wasit Sepakbola Perlu Dilatih

Bapak Emi dikebumikan di Lembur Pakuan, Kampung Sukadaya, Desa Sukasari, Kecamatan Dawuan, Kabupaten Subang, Selasa malam (22/2).

Ayahanda Dedi Mulyadi merupakan pensiunan prajurit kader yang berhenti bertugas pada usia 28 tahun, karena sakit-sakitan setelah diracun oleh mata-mata tentara kolonial Belanda.(idr/ysp)

0 Komentar