Munggahan 2022 Lengkap dengan Do’a Menyambut Ramadhan

Munggahan 2022 Lengkap dengan Do'a Menyambut Ramadhan
Munggahan 2022 Lengkap dengan Do'a Menyambut Ramadhan
0 Komentar

Sebab pada bulan Ramadhan, kita semua terfokus pada tujuan hidup, yaitu negeri akhirat, untuk itulah pada bulan Ramadhan lebih banyak umat muslim yang bisa lebih fokus dan lebih khusyu dalam beribadah,.

Sebelumnya hanya ke mesjid 5 waktu, sekarang ke mesjid lebih sering, untuk bertafakkur dan tadarus di mesjid. Sebelum ramadhan shalat witir jarang dikerjakan, ketika ramadhan shalat witir hampir tiap malam dikerjakan saat setelah tarawih.

Untuk itu, menyambut bulan puasa tentu dengan mempersiapkan kesehatan yang lebih baik agar bisa menjalani ibadah dengan penuh khusyu, dan juga mempersiapkannya dengan meminta kepada Allah agar disampaikan kepada bulan ramadhan.

Baca Juga:Manjur! Begini Cara Mencari Teman di Tiktok dengan Nomor HpBukan Pemersatu Bangsa! Ini Sederet Fakta Cassandra Angela Ikatan Cinta

Kemudian meminta juga agar amalan-amalan di bulan Ramadhan diterima dan diridhai ALLAH S.W.T.

Jika ALLAH S.W.T sudah Ridha pada kita sebagai manusia biasa, maka segala apapun yang kita jalani, tentu terasa sangat ringan, segala permasalahan yang kita lalui tentu akan mudah jalan keluarnya.

Do’a Menyambut Ramadhan

Al-Hafidz Ibnu Rajab mengatakan salah satu contoh do’a yang mereka lantunkan. Bahwa Diriwayatkan dari Yahya bin Abi Katsir (Seorang ulama tabi’in), bahwa Beliau berkata:

Diantara do’a sebagian sahabat ketika datang bulan Ramadhan yaitu:

اَللَّهُمَّ سَلِّمْنـِي إِلَى رَمَضَانَ وَسَلِّمْ لِـي رَمَضَانَ وَتَسَلَّمْهُ مِنِي مُتَقَبَّلاً

“Ya Allah, antarkanlah Aku hingga sampai Ramadhan, dan antarkanlah Ramadhan kepadaku, dan terimalah amal-amalku di bulan Ramadhan.” (Lathaif Al-Ma’arif, hlm. 264).

Wallahua’lam. (Jni)

0 Komentar