Inilah 4 Manfaat Daun Singkong untuk Tubuh yang Jarang diketahui

Manfaat Daun Singkong untuk Tubuh
0 Komentar

RAGAM – Singkong sudah dikenal sebagai sumber kalori yang baik sehingga bisa menjadi pengganti nasi. Tidak hanya umbinya saja yang enak untuk dimakan, daun singkong juga baik dikonsumsi karena bisa memberikan berbagai manfaat Daun Singkong untuk Tubuh dan kesehatan.

Daun singkong mengandung berbagai nutrisi yang baik bagi tubuh. Beberapa di antaranya, vitamin, protein, mineral, dan asam amino esensial. Protein dalam sayuran tersebut bermanfaat untuk membantu membentuk sel-sel tubuh dan penyusun sistem enzim. Sementara asam amino membantu mengubah energi menjadi karbohidrat, memulihkan luka kulit, membantu meningkatkan daya ingat, serta menjaga kesehatan tulang dan metabolisme tubuh.

Beberapa manfaat daun singkong, antara lain mengobati diare, baik untuk kehamilan, membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan mengatasi radang sendi.

Manfaat Daun Singkong untuk Tubuh

Baca Juga:Bahaya Jilati Bibir yang Kering saat Puasa, Ini SebabnyaUpdate Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Hari Ini, Polda Jabar Ungkap Fakta

Meski rendah kalori, mengonsumsi daun singkong bisa memberikan rasa kenyang lebih lama. Selain itu, kandungan nutrisi di dalamnya juga bisa memberikan beragam manfaat kesehatan:

  1. mengobati diare

Berdasarkan penelitian dari Journal of Ayurveda and Integrative Medicine, tikus lab yang mengalami diare mengalami penurunan gejala setelah diberi daun singkong.

  1. Baik untuk Ibu Hamil

Memiliki kandungan zat besi yang tinggi, daun singkong bisa membantu ibu hamil terhindar dari anemia.

  1. Memperkuat Sistem Kekebalan Tubuh

Daun singkong mengandung vitamin C dan folat yang tinggi yang bisa membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Vitamin C juga membantu tubuh melawan bakteri dan virus. Sementara folat bermanfaat untuk meningkatkan produksi sel dengan menghindari mutasi DNA.

 

0 Komentar