Minyak Goreng Curah di Subang Masih Langka

Minyak Goreng Curah di Subang Masih Langka
INDRAWAN SETIADI/PASUNDAN EKSPRES MINYAK GORENG: Pendistribisian minyak goreng curah mendapati pengawalan polisi di Terminal Lama Pasar Inpres Pamanukan, Kabupaten Subang.
0 Komentar

SUBANG-Masyarakat mengaku masih kesulitan untuk mendapatkan minyak goreng curah. Untuk membeli minyak goreng kemasan mereka keberatan karena harga yang mahal. Satu sisi pemerintah terus berupaya untuk memenuhi kebutuhan agar masyarakat bisa mendapatkan minyak goreng.

Salah satu pedagang gorengan di wilayah Desa Belendung- Subang, Endang Sugianto (32) menyebut, masih kesulitan mendapatkan minyak curah. Sekalipun ada, jumlah yang bisa dibeli hanya terbatas, dan harganya mahal.

“Masih mahal, susah juga didapatkan, harganya dikisaran Rp22.000 sampai Rp24.000,” katanya.

Baca Juga:Bang Ucok Produksi Es Kelapa Muda Kemasan BotolKampung Boneka Butuh Dukungan Infrastruktur

Hal tersebut tentu diakui Endang sangat menghambat usahanya. Terlebih saat ini pada bulan puasa, dimana gorengan masih menjadi favorit cemilan buka puasa warga Subang.

“Kalau mau pakai kemasan, atau yang premium gak masuk harganya, per dua liter Rp47.000 sampai Rp52.000,” ujarnya.

Sementara itu, sebanyak 5.000 liter minyak goreng curah mulai didistribusikan oleh Dinas Koperasi, UMKM, Perdagangan, dan Perindustrian (DKUPP) Kabupaten Subang, pada Kamis (7/4).

Tujuannya dalam rangka memenuhi ketersediaan minyak goreng curah di masing-masing wilayah, dan mempermudah masyarakat untuk mendapatkan minyak goreng curah sesuai dengan HET.

Dengan pengawalan ketat pihak polisi, masyarakat Subang pun antusias mendapati jatah minyak goreng curah tersebut.

Kepala DKUPP Kabupaten Subang Yayat Sudrajat mengatakan, minyak goreng curah yang didistribusikan dengan Rp14.000 per liter atau Rp15.500 per kg.

“Pedagang dapat 10 liter, dan 5 liter untuk warga,” ucap Yayat didampingi Kabid Perdagangan DKUPP Kabupaten Subang Lita Pelitiani, dan Kabid Pasar DKUPP Kabupaten Subang Junaedi.

Baca Juga:Bulog Pastikan Stok Beras Aman Jelang LebaranDanai Jalan Interchange Kartim, DPRD Ancam Interpelasi Pemkab Karawang

Pendistribusian minyak goreng curah seperti ini akan kembali diusulkan DKUPP Kabupaten Subang untuk wilayah-wilayah logistiknya masih perlu disuplai minyak goreng curah.

“Saat harga pasaran sudah sesuai, akan disesuaikan kembali ke distributor dan agen yang ada di pasar masing-masing,” ucap Yayat.(idr/ysp)

 

0 Komentar