Health – Ketika menjalankan ibadah puasa, ada banyak sekali perubahan yang terjadi. Diantaranya adalah pola makan. Disarankan pastikan kamu tetap mengonsumsi jumlah makanan sesuai dengan kebutuhan tubuh. Hal tersebut tidak akan membuatmu kekurangan nutrisi maupun kalori yang dibutuhkan.
Asupan kalori dalam tubuh harus dipenuhi dengan baik. Apabila tidak, tubuh dapat menjadi lemas dan aktivitas sehari-hari dapat terganggu. Kemudian, berapa jumlah kalori yang dibutuhkan oleh tubuh saat berpuasa? Berikut ulasannya.
Jumlah Kalori yang Dibutuhkan Tubuh saat Berpuasa
Kalori adalah ukuran berapa banyaknya energi yang ada dalam makanan atau minuman yang kamu konsumsi. Jumlah kalori yang dibutuhkan oleh tiap orang tidak sama dan disesuaikan dengan usia, gaya hidup, dan berat badan.
Baca Juga:Sebentar Lagi Mudik, Tiket Pesawat di Travel Agent Kota Bekasi Belum RamaiMana yang Lebih Bagus, Berbuka Puasa dengan yang Manis atau Air Putih?
Pada usia anak-anak atau masih muda, kalori dibutuhkan lebih banyak untuk proses pertumbuhan dan perkembangan. Pada orang dengan gaya hidup aktif, seperti rutin berolahraga atau aktivitas fisik lainnya, kalori juga dibutuhkan dalam jumlah banyak. Ukuran tubuh juga berperan dalam menentukan jumlah kalori yang dibutuhkan untuk beraktivitas sehari-hari.
Kemudian, berapa jumlah kalori yang dibutuhkan oleh tubuh saat berpuasa? Normalnya, dalam sehari wanita dewasa membutuhkan 1600 sampai 2400 kalori, sedangkan pria dewasa membutuhkan 2200 sampai 3200 kalori per hari.
Untuk remaja wanita membutuhkan 1800 sampai 2400 kalori, sedangkan remaja pria membutuhkan 2000 sampai 3200 kalori.
Berbeda dengan kebutuhan kalori pada anak-anak. Di usia 2 sampai 3 tahun membutuhkan 1000 sampai 1400 kalori per hari. Usia 4 sampai 8 tahun membutuhkan 1800 sampai 2000 kalori per hari.
Pada usia 9 sampai 13 tahun diperlukan 1400 sampai 2200 kalori untuk wanita, sementara 1600 sampai 2600 kalori untuk pria.
Untuk mempertahankan berat badan disaat puasa, sebaiknya pastikan kamu mengonsumsi dan membakar kalori dalam jumlah yang cukup. Tidak disarankan juga terlalu banyak mengonsumsi berbagai makanan yang memiliki kalori tinggi untuk menghindari berat badan yang bertambah ketika berpuasa.
Makanan Sehat yang Bisa Memenuhi Kebutuhan Kalori
Kamu bisa memenuhi kebutuhan kalori selama melakukan puasa dengan makanan sehat yang berkalori saat berbuka puasa dan sahur. Berikut beberapa makanan sehat yang bisa memenuhi kebutuhan kalori selama puasa, yaitu: