KABUPATEN BANDUNG – Di penghujung Bulan Suci Ramadhan peserta Didik Sespimmen angkatan ke 62 Lemdiklat Sespim Polri mengadakan kegiatan bantuan sosial bertempat di Pondok Quran Baitul Jannah, Pagerwangi-Lembang.
Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Kompol Sonny Harsono, yang merupakan siswa serdik Sespimmen angkatan ke 62, kegiatan yang dilakukannya merupakan sebuah bagian dari kegiatan sosial dari para siswa Serdik Sespimmen ke 62 Lemdiklat Sespim Polri.
Menurutnya, Bulan Suci Ramadhan adalah merupakan bulan penuh berkah, sehingga menjadi motivasi bagi dirinya untuk berbagi dengan sesama insan kamil.
Baca Juga:DOB KBU Akan Lahir Sebelum Masa Jabatan Presiden Berakhir. Â Airlangga: Pemerintah Larang Ekspor Semua Produk CPO dan Turunannya, Pelanggarnya Kena Sanksi Tegas
“Kami termotivasi untuk mengisi bulan penuh berkah ini dengan segala kebaikan,”Ucapnya.
Sonny berharap, bahwa kegiatan sosial yang dillakukannya semoga dapat bermanfaat bagi para penghapal Al Quran.
“Kewajiban kita sebagai umat muslim adalah untuk membantu para penghapal Quran, dan semoga ada keberkahan,”ucapnya. (eko)