Lebaran Hari ke 3, Masuk ke Pondok Bali Macet

Lebaran Hari ke 3, Masuk ke Pondok Bali Macet
0 Komentar

LEGONKULON- Antrian masuk Pantai Pondok Bali alami kemacetan. Selain faktor pengunjung yang terus membludak, perpindahan pungutan karcis masuk yang awalnya di depan Kantor Desa Mayangan berpindah setelah SMKN 1 Legonkulon.

Antrian kendaraan di pintu masuk karcis sendiri cukup panjang. Namun selepas pintu masuk kendaraan kembali lengang dan kendaraan kembali tersendat di Pintu masuk Pantai Pondok Bali karena keluar masuk kendaraan dan jalanan yang cukup sempit

Hingga Rabu siang pukul 12.00 WIB pengunjung masih terus berdatangan pada libur lebaran hari ketiga Rabu (4/5/2022).

Baca Juga:Kapolda Jabar Turun Langsung Cek Kepadatan Lalin di Jalur Wisata LembangUPDATE Lalin: Menuju Lembang Macet dari Subang

Kapolsek Legonkulon Iptu Asep Musa Dinata membenarkan soal adanya kepadatan kendaraan dalam antrian tiket pantai Pondok Bali. Hingga saat ini, Kapolsek bersama anggota dan petugas yang ada berusah mengurai kendaraan dan mengamankan akses keluar masuk kendaraan baik di pintu masuk Pondok Bali maupun dekat pengambilan tiket.

“Perpindahan pintu masuk tiket ini saya tidak diberitahu oleh pengelola, makanya antrian terjadi didepan. Tetapi setelah itu lalu lintas lancar,” kata Iptu Asep Musa.

Melihat situasi pengunjung yang terus berdatangan, bersama petugas lapangan pengelola, pihaknya mengurai area keluar masuk Pantai Pondok Bali bagi pengunjung yang hendak masuk dan pengunjung yang keluar.

“Ini dilakukan agar tidak terjadi penumpukan kendaraan semakin panjang, kemacetan yang ada terus berusaha diurai,” jelas Iptu Asep

Sementara itu, salah satu pengunjung Roziqin mengatakan, dirinya datang bersama keluarga dari Purwakarta sengaja untuk berlibur di Pantai Pondok Bali.

“Kebetulan berangkat tadi pagi, agak lamanya pas mau masuk, tapi Alhamdulillah siang ini sudah sampa,” imbuhnya.

Dirinya datang bersama anak dan istrinya sengaja menghabiskan libur sebelum kembali beraktivitas dalam dunia pekerjaan.

Baca Juga:Liburan Gratis saat Lebaran di Area Perkantoran Kabupaten Bandung, Ada Taman UncalLebaran Hari ke 2, Asep Bin Carmin Nekat Loncat ke Sungai Tarum Timur, Jasadnya Belum Ditemukan

“Sengaja, mau bawa anak liburan dulu sebelum sibuk bekerja lagi,” tuturnya.

Area pantai Pondok Bali sendiri semakin dipadati pengunjung. Area parkir kendaraan juga penuh. Begitu juga area pantai yang dipadati ribuan pengunjung. (ygi)

0 Komentar