LEGONKULON- Hingga Rabu siang (4/5/2022) Pantai Pondok Bali masih terus didatangi pengunjung. Setelah pemindahan kembali, area tiketing ke area Desa Mayangan, kepadatan kendaraan yang antre mulai diputus.
Antrean padat terjadi di depan Pintu Masuk Pantai Pondok Bali karena arus kendaraan masuk dan keluar bertemu.
Ditemui dilapangan Kapolsek Legonkulon Iptu Asep Musa Dinata menyebut, pemindahan kembali area tiketing ke depan Kantor Desa Mayangan dilakukan agar ketika terjadi penumpukan kendaraan didepan, pengunjung bisa dialihkan ke Pantai Pondok Putri.
Baca Juga:Jadwal Lengkap Timnas U-23 Indonesia di SEA Games VietnamLebaran Hari ke 3, Masuk ke Pondok Bali Macet
“Sekarang area depan, sudah mulai lancar. Area keluar masuk Pantai Pondok Bali masih padat, tapi kendaraan terus bergerak,” ucap Iptu Asep.
Pemecahan konsentrasi kendaraan terus dilakukan hingga antrian terus menyusut. Sementara itu dalam pantauan Pasundan Ekspres dilokasi, area parkir di Pantai Pondok Bali mulai berkurang hingga 10-15% dari kapasitas yang ada. Hanya saja kendaraan tersendat ketika hendak keluar pantai.
Sementara itu, Suryono warga Dawuan Subang datang bersama keluarga sengaja ke Pantai Pondok Bali. Selama perjalanan ia mengaku lancar. Namun perjalanan mulai macet ketika dekat area tiketing.
“Tapi Alhamdulillah sudah masuk, ssaya rutin tiap tahun kesini, hanya tahun kemarin pas PPKM tidak kesini,” jelas Suryono
Ia berharap kedepan kondisi pantai Pondok Bali terus ditata. Apalagi saat ini yang ia lihat sudah ada sedikit perubahan. “Ditata lagi, termasuk soal sampahnya, lalu fasilitas -fasilitasnya dilengkapi,” tutupnya. (Ygi)