SUBANG – Liga Mahasiswa NasDem (LMN) Subang menggelar acara Diskusi Santai dengan tema “Milenial Gen Z Memenangkan Masa Depan Subang” pada hari Sabtu (14/05/2022) di Vallet Cafe Subang.
Pada Diskusi Santai ini turut menghadirkan ketua KONI Kabupaten Subang, Asep Rochmat Dimyati (ARD) dan Peneliti Charta Politik, Dadang Nurjaman sebagai narasumber. Terlihat Mang Eep Hidayat juga datang saat akhir sesi kegiatan.
Acara ini juga terbuka untuk kalangan mahasiswa dan pelajar dan tidak dipungut biaya.
Baca Juga:Pemkab Subang Terima Dana DBHCHT Rp 5 M, Disalurkan untuk Apa?Hasil Survey: Hisap 82 Batang per Minggu, Belanja Rokok Warga Subang Lebih Tinggi dari Belanja Beras
“Diskusi publik selama ini hanya membahas secara umum bonus demografi , namun tidak membahas kiat-kiat berperan menyambut bonus demografi tersebut. Oleh karena itu, kami merasa perlu mengangkat tema tersebut agar publik dapat melihat dari sudut pandang yang berbeda, dengan mengkaji peluang dan tantangan yang muncul dari bonus demografi tersebut,” ujar Syanghiyang Aji (23) selaku ketua LMN Subang sekaligus ketua pelaksana acara.
Aji juga menambahkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk dijadikan wadah diskusi dalam hal mengetahui lebih lanjut persoalan Subang secara khusus kedepannya dan berharap agar lebih bermanfaat untuk menambah wawasan ilmu pengetahuan mengenai masalah ekonomi, sosial dan politik di wilayah Kabupaten Subang.
Diskusi Santai ini dihadiri sebanyak 39 peserta dari kalangan pelajar dan mahasiswa, bahkan beberapa komunitas pun terlihat ikut andil dalam menghadiri acara ini.
Dalam penyampaian materinya, ARD Mengunkapkan rasa senang karena telah digelar acara diskusi ini mengingat bahwa diskusi seperti ini jarang dilaksanakan di kabupaten Subang terutama dengan kaum Milenial.
Pada penyampaian materinya, ARD menekankan para kaum milenial dan gen z untuk harus ada spirit dari anak muda yang di bangun dari keyakinan dan kemauan keras untuk terus maju.
“Saya berharap kaum milenial di wilayah Subang ini harus punya motivasi, karena Subang ini bukan hanya sekadar batas wilayah Subang-Bandung, Subang-Karawang dan lain sebagainya. Tetapi Subang ini harus dibatasi dengan apa peran gerak dari kaum milenial dan dari anak-anak muda kita.” Imbuhnya ditengah-tengah penyampaian materi.
Sementara itu sosok Dadang Nurjaman selaku Peneliti Charta Politik dalam penyampaian materinya menegaskan bahwa anak muda harus terlibat dari hulu kehilir.