Ketua Harian DPD PAN Subang, Suherlan mengatakan, mengenai kunjungan ketua DPC Gerindra ke markas DPD PAN Subang, Suherlan berkilah hanya sebatas silaturahmi saja. “Sebelumnya kan kita yang bersilaturahmi ke markas DPC Gerindra Subang, ini balasan lawatan kita,” terangnya.
Mengenai Pilkada 2024, Suherlan mengatakan, DPD PAN menegaskan tidak akan membuka pendaftaran Bakal Calon Bupati Subang. Pasalnya, untuk DPD PAN Subang sendiri sudah memiliki Calon Bupati Subang yaitu Neng Farah. “Kita gak membuka pendaftaran Bakal Calon Bupati Subang ya. Soalnya sudah ada,” terangnya.
Mengenai Calon Bupati Subang dari PAN Subang, lanjutnya, sudah ada lebih dari satu partai yang mendukung dari lintas sektor. “Alhamdulillah sudah ada beberapa lintas partai di Subang yang mendukung Neng Farah untuk pencalonannya dalam Pilkada 2024 ini,” paparnya.(ygo/vry)