HEALTH-Mual setelah olahraga memang kerap dialami oleh sebagian orang, meskipun hal ini sementara namun tetap saja akan menimbulkan rasa nyaman bagi siapapun yang mengalaminya.
Maka dari itu, kira-kira kenapa kita merasakan mual setelah olahraga? Simak penjelasannya berikut ini
Penyebab Mual Setelah Olahraga
Mual setelah olahraga ternyata disebabkan karena adanya peningkatan aliran darah ke otot, otak, paru-paru dan jantung ketika kita telah olahraga.
Baca Juga:4 Manfaat Membuat Camilan Sendiri di RumahDinas Bina Marga dan Penataan Ruang Jabar Klaim Kondisi Jalan Terpelihara Saat Mudik Lebaran 2022
Peningkatan aliran darah ini didorong oleh bagian simpatik dari sistem saraf otonom, yang tugasnya membantu untuk mengatur semua respons pada tubuh yang tak disengaja, seperti detak jantung maupun tekanan darah.