Resep Salad Buah Enak dan Menyegarkan

Resep Salad Buah Enak dan Menyegarkan
0 Komentar

FOOD-Salad buah masih selalu dijadikan pilihan untuk menyegarkan diri ketika cuaca sedang panas. Karena cara menyajikannya juga dinilai tidak sulit.

Salad buah juga dapat diracik dengan ragam buah-buahan sesuai selera kamu. Bisa juga ditambahkan dengan buah kalengan apabila kamu suka. Sebaiknya pada saat membuat resep salad buah untuk segera dimakan setelah salad tersebut diaduk dengan sausnya agar tak berair.

Resep Salad Buah

Bahan:

  • 100 g stoberi, belah 4 bagian
  • 100 g melon, potong dadu kecil
  • 200 g buah mangga, potong-potong
  • 200 g buah anggur merah/hijau
  • 1 buah kiwi, kupas, potong-potong

Saus:

Baca Juga:Berkaca Penanganan Pandemi Covid-19, Berikut Upaya Pemerintah Tangani Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada Hewan TernakKH Miftah Faridl : Sepanjang hanya Pemikiran Khilafah masih Ditolerir

  • 250 ml yogurt tawar
  • 100 g krim keju
  • 4 sdm susu kental manis
  • 100 ml susu UHT
  • 1 sdt kulit jeruk lemon parut

Taburan:

  • Keju cheddar parut

Cara Membuat Salad Buah:

  • Taruh buah-buahan dalam wadah bertutup lalu simpan dalam lemari es beberapa saat hingga dingin.
  • Campur semua bahan Saus dalam blender atau chopper, proses hingga halus dan kental.

Penyajian:

  • Aduk buah-buahan dengan Saus hingga rata lalu taburi dengan keju cheddar parut.
  • Sajikan segera.(erz)
0 Komentar