Health – Daun Sidaguri sudah dikenal masyarakat sejak dahulu sebagai obat tradisional untuk meredakan berbagai penyakit. Salah satunya asam urat, tanaman ini banyak ditemui di negara beriklim tropis dan panas.
Daun sidaguri memiliki ukuran 1-4 sentimeter, dengan bentuk bulat bergerigi di bagian tepinya. Kemudian, bagaimana mengolah daun ini untuk mengobati penyakit asam urat? Berikut penjelasannya yang telah dilansir dari halodoc.
Begini Cara Mengolah Daun Sidaguri untuk Mengatasi Asam Urat
Penyakit asam urat diyakini dapat disembuhkan oleh daun sidaguri. Penyakit ini terjadi saat kadar asam urat di dalam tubuh berlebihan. Akibatnya, terjadilah peradangan pada sendi yang menimbulkan rasa nyeri.
Baca Juga:Bulan Dzulhijjah Sudah di Depan Mata, Begini Keutamaan Puasa Arafah Bagi yang MelaksanakannyaImbas Harga Cabai Mahal, Mayarakat Dihimbau untuk Inisiatif Tanam Cabai di Rumah
Daun sidaguri memiliki banyak senyawa, salah satunya flavonoid, yang memiliki aktivitas antigout. Inilah yang membuat daun ini dapat meminimalisir gejala asam urat. Meski penelitian lebih lanjut tentang hal ini masih diperlukan.
Cara mengolah daun sidaguri sebagai obat tradisional untuk asam urat cukup mudah. Kamu hanya perlu merebus 60 gram atau beberapa helai daun sidaguri dalam 600 mililiter air.
Rebuslah daun ini hingga jumlah air menyusut setengahnya. Setelah itu, saring rebusan dan minum airnya. Untuk pengobatan asam urat, air rebusan daun ini perlu diminum 2 kali sehari. Satu kali rebusan bisa untuk 3 kali minum.
Manfaat Daun Sidaguri
Bukan hanya untuk asam urat, daun sidaguri juga memiliki banyak manfaat lain untuk kesehatan, yaitu:
- Membantu penyembuhan luka. Ekstrak daun sidaguri memiliki sifat antiinflamasi atau antiperadangan.
- Mengatasi hipertensi. Aktivitas vasorelaksan dari kandungan alkaloid dalam daun ini dapat menurunkan tekanan darah.
- Mengobati gangguan sendi. Aktivitas antiartritik dalam daun ini dapat mengatasi gangguan sendi, misalnya osteoarthritis, rematik, nyeri sendi, dan kram otot.
- Menyehatkan pencernaan. Sifat antibakteri dan antioksidan dalam daun sidaguri dapat memberi manfaat bagi sistem pencernaan. Ini juga bisa mengatasi gangguan pencernaan seperti diare.
- Menjaga kadar gula darah. Daun sidaguri juga memiliki sifat antihiperglikemia, sehingga bisa menjaga kadar gula darah tetap normal. (yni)