SUBANG – Pemdes Talagasari Kecamatan Serangpanjang terus melakukan pembangunan infrastruktur jalan. Kali ini kegiatan pembangunan berlokasi di Kampung Kiara Koneng dengan konstruksj jalan hotmix.
Pengaspalan jalan hotmix tersebut menggunakan Anggaran Dana Desa (DD) tahap dua tahun 2022 sebesar Rp80 Juta. Jalan yang dibangun sepanjang 250 meter, lebar 2,5 meter dan ketebalan 5 cm.
” Alhamdulilah pekerjaan pengaspalan hotmix jalan yang berlokasi di Kampung Kiara Koneng RT 09/RW 03 saat ini sedang dilaksankan, dan wargapun nampak senang,” kata Anggota LPM Tatang.
Baca Juga:Bupati Ruhimat Ingin Investor Nyaman, Persiapkan Aturan Tingkatkan PerekonomianKastel Megah Daya Tarik Florawisata D’ Castello Subang
Dia mengatakan, pembangunan jalan tersebut sudah melalui musyawarah dusun (musdus) dan musyawarah desa (musdes) yang kemudian masuk dalam rencana kerja anggaran Desa Talagasari tahun 2022.
“Ini sudah proses musdus dan musdes, makanya tahun ini kita realisasikan,” tambah Tatang.
Tokoh masyarakat Kampung Kiyara Koneng Desa Talagasari H Jeje menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemdes dan Pemda Kabupaten Subang telah memperbaiki jalan Kampung Kiara Koneng.Dia berharap pembangunan jalan itu bermanfaat untuk warga Desa Talagasari.
“Mudah-mudahan Desa Talagasari ini, bisa lebih maju lagi dan banyak berubahan,” tukasnya.(dan/ysp)