Pidato Kenegaraan Jokowi Sebut Indonesia Negara yang Mampu Menghadapi Krisis Global

Pidato Kenegaraan Jokowi Sebut Indonesia Negara yang Mampu Menghadapi Krisis Global
0 Komentar

JAKARTA – Presiden Joko Widodo mengungkapkan, bangsa Indonesia merupakan negara yang mampu menghadapi krisis global.

Di samping itu, Indonesia juga diklaim Jokowi termasuk negara yang berhasil mengendalikan pandemi virus Covid-19.

Hal tersebut disampaikan Presiden Jokowi saat pidato sidang tahunan MPR, hari ini Selasa 16 Agustus 2022.

Baca Juga:Terlibat Sindikat Peredaran Narkoba ke Klub Malam, Kasat Narkoba Polres Karawang Diamankan Bareskrim PolriGebyar Desa Terbukti Efektif, Tak Ada Lagi Desa Tertinggal di Jawa Barat

“Kita patut bersyukur Indonesia termasuk negara yang mampu menghadapi krisis global ini. Negara kita negara yang berhasil mengendalikan pandemi Covid-19,” ujarnya ketika pidato, melansir akun YouTube Setpres.

Menurutnya, Indonesia juga termasuk 5 negara yang menyuntikkan vaksinasi Covid-19 terbanyak.

“432 juta dossis vaksin yang telah kita suntikkan,” ungkap Kepala Negara.

Lanjut Jokowi, adapun ujian yang dihadapi Indonesia dan dunia ini adalah hal yang tidak mudah. Pemerintah pun menghadapi hal itu dengan prinsip kehati-hatian. (idr)

 

0 Komentar