SUBANG – Politeknik Negeri Subang (Polsub) secara resmi telah memiliki Program Studi Baru untuk jenjang Sarjana Terapan atau Diploma Empat (D4).
Hal tersebut berhasil terlaksana setelah Wiwik Endah Rahayu menandatangani serah terima Surat Keputusan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 242/D/OT/2022 tentang Izin Pembukaan Program Studi Teknologi Produksi Tanaman Pangan (TPTP), Jumat (2/9).
Dalam acara yang berlangsung di Kantor Lembaga Wilayah Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah IV, M. Samsuri, selaku Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah IV menyerahkan secara resmi salinan Surat Keputusan tersebut kepada Wiwik, selaku perwakilan dari Polsub.
Dengan begitu pula, Polsub secara resmi telah memiliki lima prodi. Sebelumnya sudah ada D3 Sistem Informasi, D3 Agroindustri, D3 Pemeliharaan Mesin, dan D3 Keperawatan.
“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur, karena akhirnya Prodi D4 TPTP kini telah dibuka dan nantinya prodi ini akan berada di bawah naungan Jurusan Agroindustri yang akan berubah menjadi Jurusan Pertanian,” jelas Wiwik yang juga menjabat selaku Ketua Jurusan Agroindustri.
Baca Juga:Honorer Minta Pemerintah Tidak Perlambat Pengangkatan PPPKTak Enak untuk Dilihat, Pedagang Minta Tata Ulang Pasar Inpres Pamanukan
Menurutnya, terbentuknya TPTP tesebut adalah inisiatif para dosen di Jurusan Agroindustri untuk membentuk prodi yang mempelajari penanaman dan pemeliharaan tanaman pangan utama, perencanaan dan pelaksanaan program pemupukan identifikasi tingkat pertumbuhan, serta perkembangan dan kesehatan tanaman.
“Kami berkomitmen agar Prodi D4 TPTP ini dapat terus memberikan kontribusi yang signifikan terhadap dunia pendidikan pertanian di Indonesia, juga para lulusannya akan bisa berperan serta dalam meningkatkan pelayanan pertanian bagi masyarakat,” katanya.
Wiwik menjelaskan bahwa proses pengajuan D4 tersebut melalui perjalanan yang panjang. Ibu kelahiran Palembang tersebut juga berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu dalam merampungkan prodi baru tersebut.
“Terima Kasih kepada semua yang telah membantu, semoga hadirnya D4 TPTP ini bisa melengkapi prodi-prodi yang telah ada di POLSUB sekarang ini, sehingga dapat semakin maju dan berkembang bersama dalam mencapai visi dan misi Polsub,” kata harap Wiwik.(rls/ysp)