Jarang Diketahui, 3 Manfaat Sea Salt untuk Kecantikan Kulit

Jarang Diketahui, 3 Manfaat Sea Salt untuk Kecantikan Kulit
Jarang Diketahui, 3 Manfaat Sea Salt untuk Kecantikan Kulit
0 Komentar

Health – Bukan hanya garam dapur yang sering digunakan sebagai bumbu masakan. Tahukah kamu, selain garam dapur ada juga garam laut atau sea salt?

Walaupun keduanya termasuk ke dalam jenis garam namun dalam proses pembuatan dan rasanya berbeda.

Garam laut hadir karena proses penguapan dari air laut maupun air danau yang rasanya asin. Mayoritas, tekstur dari garam laut lebih kasar dengan bentuk butiran seperti kristal.

Baca Juga:DPRD Kabupaten Karawang Minta Pemkab Siaga BencanaPeran Pesantren Dalam Mencerdasakan Kehidupan Bangsa

Garam laut memiliki kandungan mineral yang lebih banyak dan sedikit sodium dibandingkan garam dapur.

3 Manfaat Sea Salt untuk Kecantikan Kulit

  • Membantu melembabkan kulit

Untuk kamu yang memiliki kulit kering dan mudah mengalami iritasi atau peradangan, memakai pelembap tentunya sudah menjadi kewajiban.

Bukan hanya itu, ternyata masih ada cara lain yang bisa kamu coba yaitu berendam dengan memakai air hangat yang sudah dicampur dengan sea salt.

Cara tersebut dapat membantu meminimalisir kering pada kulit dan menurunkan kemungkinan terjadinya peradangan di kulit.

Kamu bisa berendam selama beberapa saat, lalu jangan lupa untuk membilas tubuh dengan air hangat lain yang bersih. Agar mendapatkan hasil yang lebih baik.

  • Bukan exfoliator buatan

Garam laut adalah exfoliator alami, ketika kamu menghabiskan waktu berenang di pantai, garam membantu membuang kulit mati dan meningkatkan produksi sel kulit yang sehat.

Mineral yang terdapat dari laut juga membantu pengelupasan kulit dengan membuka pori-pori kulit lalu dapat dibersihkan lebih dalam.

Baca Juga:Kemenag Buka 1.000 Kuota Beasiswa Non GelarKemendikbudristek Hadirkan Tiga Museum Baru di Indonesia

Bukan hanya untuk mendorong kelancaran sirkulasi darah, prosedur exfoliasi pada kulit, khususnya kulit wajah juga membantu produk perawatan kecantikan lainnya.

Misalnya seperti serum dan pelembap lebih mudah masuk dan diserap ke dalam kulit.

  • Meminimalisir jerawat yang parah dan infeksi

Garam laut memiliki banyak mineral untuk penyembuh kulit. Magnesium, kalsium, dan kalium mempermudah penyerapan racun dalam tubuh serta meningkatkan proses penyembuhan.

Hal tersebut menjadikan garam laut sebagai pilihan alternatif terbaik untuk mengatasi jerawat dan infeksi.

Kemudian, magnesium merupakan agen antiinflamasi dan antimikroba terbaik yang efektif untuk menghilangkan jerawat.

0 Komentar