SUBANG-Kawasan Jl. Ion Martasasmita Rancasari, Pamanukan yang merupakan wilayah Subang Utara, kini tak lagi monoton di malam hari. Karena sekarang ini, di wilayah tersebut terdapat Pusat Jajanan Serba Ada (pujasera) yang menjadi surga kuliner paradise di Kecamatan Pamamukan yang bernama Paradise Pujasera.
Tempat makan ini sering diserbu konsumen karena menyediakan pilihan menu makanan yang beragam. Karena itulah, pujasera sering menjadi tujuan utama untuk makan. Dengan pilihan makanan yang beragam, banyak orang bisa dengan mudah memilih makanan favorite mereka.
“Paradise Pujasera Pamanukan ini dibuka sejak Juli 2022, dengan sistem open stan atau food court seperti di tempat lain pada umumnya. Kemudian seiring berjalannya waktu tenan-tenan yanga da di sini pun semakin bertambah,” ungkap pengelola Paradise Pujasera, Ricky Dirgantara
Baca Juga:Disdik Kebut Perbaikan Bangunan Ruang KelasBLT BBM 2.033 Nelayan Cair, Dibagikan Dua Tahap
“Di sini, kami memfasilitasi tempat untuk orang lain yang ingin berjualan, atau sudah memiliki usaha kuliner dan memang ingin berjualan ya kami persilahkan,” tambahnya.
Jika konsumen kebingungan memilih makanan di Pujasera ini, jangan malu untuk bertanya kepada penjual yang akan dengan senang hati menjelaskan menu makanan dan minuman di tempat tersebut.
Beberapa rekomendasi menu-menu yang disantap di Paradise Pujasera Pamanukan ini diantaranya Donal ice, Warmindo pamanukan, Ayam geprek melinda, Baso dan jus melinda, Angkirngan Melinda, Jajan Skuy dan Aneka Dimsum, Dapur Ummy Nasi Goreng, Saung panggang – Katsu dan topoki, Cethetic Coffe, dan BBQ & Grill Yummy.
Bangku dan meja dari kayu ditata rapi beberapa baris di depan stan pedagang. Jarak antar meja pun diatur sedemikan rupa untuk memberi kenyamanan antar pelanggan.
Pecinta kuliner akan terpuaskan oleh beragam pilihan kudapan makanan ringan hingga makanan penutup tersedia di Paradasi Pujasera Pamanukan. Soal harga tidak perlu khawatir, karena harga yang ditawarkan masih ramah di kantong.(cdp/vry)