Pembalap Sepeda Asal Ciamis Raih Medali Emas

Pembalap Sepeda Asal Ciamis Raih Medali Emas
0 Komentar

SUBANG – Pembalap sepeda putri asal Ciamis Gita Widya Yunika berhasil meraih juara satu dan mendapatkan medali emas pada cabang olah raga balap sepeda di Porprov XIV Jawa Barat yang digelar di Jalan Protokol Subang pada Sabtu 12 November 2022.

Atlet balap sepeda kontingen Kabupaten Ciamis ini pun mengatakan bahwa perhelatan balap sepeda tingkat Provinsi ini adalah baru yang pertama dia ikuti.

“Pertama kali sih ikut Porprov Jabar, jadinya ya seneng tapi ya biasanya aja sih soalnya kan cuma baru level daerah,” kata Gita Widya Yunika

Baca Juga:Modus COD, Dua Pelaku Warga Jakarta dan Bogor Diringkus PolisiSecangkir Kopi

Dengan perolehan tersebut, Gita berharap bisa bermain di level yang lebih tinggi berikutnya pada event-even balap sepeda selanjutnya.

Disamping itu dirinya juga berharap bahwa Kabupaten Ciamis bisa mendapatkan juara umum di Cabang Olah Raga Balap Sepeda.

“Harapanya semoga Kabupaten Ciamis Juara Umum di Cabor Balap Sepeda dan masih banyak lagi nomornya kan,” kata Gita Widya Yunika

Sementara itu, pelatih sepeda asal Kabupaten Ciamis yang juga pelatih dari atlet Gita Widya Yunika, Dadi Suryadi mengatakan bahwa dirinya merasa sangat senang dengan perolehan medali emas kali ini.

“Sangat senang sekali ya, karena kita kemarin hanya dapat perak, jadi sekarang dapat emas terasa pecah telor sesuai target, tapi mudah-mudahan hari senin kita bisa nambah satu lagi,” kata Dadi Suryadi

Menurut Dadi, Kabupaten Ciamis sudah mendapatkan tiga medali emas dari target empat medali yang sedang pihaknya kejar.

“Kita ada target pribadi berapa emas lagi, mungkin kita bisa nambah lagi,” kata Dadi Suryadi

Baca Juga:BLT Covid masih Berlanjut, Irda Kabupaten Subang Audit DesaCara Daftar Lowongan PPPK di Kabupaten Subang, Non ASN tidak Otomatis Terdaftar

Senada dengan Dadi, Kepala Pelatih Kabupaten Ciamis Kusmawati Yazid ikut menambahkan bahwa sampai saat ini total keseluruhan atlet balap sepeda dari kontingen Kabupaten Ciamis mendapatkan tiga medali emas, tiga perak, dan satu perunggu.

“Totalnya tiga medali emas, tiga perak dan satu perunggu, untuk balap sepeda” kata Kusmawati Yazid.(yay/ded)

0 Komentar