Hadir dengan Varian Baru, Pizza Marzano Semarakan Libur Akhir Tahun

Hadir dengan Varian Baru, Pizza Marzano Semarakan Libur Akhir Tahun
0 Komentar

Pasundan Ekspres Libur akhir tahun sudah di depan mata, Pizza Marzano kembali hadir di mal Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, dengan menu andalan mereka.

Gerai Pizza Marzano di Kota Kasablanka hadir dengan tampilan yang berbeda.

Leader PT Map Boga Adiperkasa Vasilis John Vasilou mengungkapkan, gerai Pizza Marzano mengangkat konsep restoran yang membawa nuansa rumah.

Baca Juga:Yuk Intip! Rekomendasi Supplier Dropship Shopee, Aman dan TerpercayaMudah! Begini Cara Download Aplikasi Gratis di Iphone

“Penting bagi kami menghadirkan makanan bagi pelanggan dan bisa membuat nuansa bagi mereka serasa seperti di rumah saat datang ke Pizza Marzano,” ungkap di Kota Kasablanka, Sabtu, 19 November 2022.

Ia menjelaskan saat memasuki gerai, pelanggan akan disambut dengan artwork yang mendeskripsikan sang pendiri Pizza Marzano yakni Peter Boizot.

Gerai Pizza Marzano tersebut dibuat dengan gaya modern sehingga kamu dapat menikmati gaya santap kulkner yang santai.

Menu Pizza Marzano

Kemudian, rasa Pizza Marzano tetap otentik dengan cita rasa tradisional khas restoran Italia.

Sambutan hangat Pizza Marzano untuk para pecinta makanan Italia memasuki musim liburan akhir tahun juga terlihat dari peluncuran menu baru mereka Holiday Wonderland.

Ada tiga jenis hidangan yaitu pizza, spaghetti, serta hidangan penutup berupa kue dikemas untuk menutup akhir tahun dengan hangat.

Executive Chef Pizza Marzano Endang Sunardi menjelaskan untuk dua menu makanan berupa pizza dan spaghetti dibuat untuk menghadirkan rasa dari jamur truffle.

Baca Juga:Buruan Serbu! JCO Tawarkan Menu Terbaru November 2022, Meriahkan Piala Dunia8 Tempat Staycation di Bogor Murah, Harga Mulai dari 100 Ribuan, Cek Alamatnya di sini!

Pizza yang disuguhkan dalam menu Holiday Wonderland menghadirkan potongan grilled chicken sausage and pepperoni pizza yang dapat kamu nikmati dalam bentuk Romana ataupun Classic. (fin/yni)

0 Komentar