PASUNDAN EKSPRES – Inilah spesifikasi Innova Zenix, seperti diketahui PT Toyota Astra Motor resmi meluncurkan Toyota Kijang Innova Zenix.
Toyota Kijang Innova Zenix melakukan debut di Indonesia. Pertama kali muncul di salah satu hotel di Jakarta. Bagaimana spesifikasi Innova Zenix itu sendiri?
Toyota kijang innova mendapatkan pembaruan total mulai dari sisi eksterior, interior, sampai mesin dan platformnya. Berikut adalah spesifikasi Innova Zenix.
Baca Juga:Fakta-fakta Pemeran Weak Hero Class 1 Park Jihoon, jadi Aktor Sejak Kecil sampai Pernah Menang Lomba Adu Cepat MenangisDownload God of War Ragnarok Apk, Berpetualang Bersama Thor atau The God of Thunder
Toyota Kijang Innova Zenix dibangun menggunakan Platform Toyota New Global Architecture, yaitu TNGA-C (GA-C).
Spek Mesin dan Front Wheel Driven (FWD)
Dengan platform baru ini membuat Toyota Kijang Innova Zenix kini berpenggerak roda depan alias Front Wheel Driven (FWD).
Toyota kijang Innova Zenix memiliki panjang 4.755 mm, lebar 1.850 mm, dan tinggi 1.795 mm.
Sementara wheelbase-nya berada di angka 2.850 mm sehingga posisi velg lebih dekat ke sudut bumper dan ground clearance 185 mm.
Tipe Q HV menggunakan velg alloy 18 inchi, tipe V memakai velg alloy 17 inchi dan tipe G punya alloy 16 inchi.
Toyota Kijang Innova Zenix memiliki dua pilihan mesin, yaitu M20A-FKS dan M20A-FXS (hybrid).
M20A-FKS adalah mesin 4-silinder 1.987 cc 16 valve DOHC Dual VVT-I yang menghasilkan tenaga 172 dk/6.600 rpm dan torsi puncak 205 Nm/4.500-4.900 rpm.
Baca Juga:Berat Badan Turun 25 Kg Melly Goeslaw Disebut Mirip Lesti Kejora, Sempat Obesitas dan Potong LambungJadwal Piala Dunia Hari Ini Kamis 24 November 2022, Swiss Vs Kamerun, Uruguay Vs Korea Selatan
Sedangkan mesin Hybrid M20A-FXS konfigurasinya juga 4-silinder 1.987 cc 16 valve DOHC Dual VVT-i yang tambah satu motor listrik.
Untuk tenaga mesin bakarnya 150 dk/6.000 rpm dan torsi puncak 187 Nm/4.500-5.200 rpm sedangkan motor listriknya 111 dk dan torsi 206 Nm.
 Gabungan kerja dari mesin M201-FXS dan motor listrik bersamaan bisa menghasilkan tenaga sebesar 183 dk.
Kedua mesin ini dikawinkan dengan transmisi otomatis jenis CVT (Continuously Variable Transmission) dengan percepatan virtual 10-speed.
Eksterior ‘Glamorous and Tough’
Toyota Kijang Innova Zenix hadir dengan konsep eksterior ‘Glamorous and Tough’ dengan menggunakan platform TNGA: GA-C.