Nataru, PLN Apel Siaga Kelistrikan, Pastikan Pasokan Listrik Aman dan Andal

APEL SIAGA. PT PLN (Persero) serentak secara nasional melaksanakan Apel Siaga Kelistrikan dalam rangka menyambut Hari Raya Natal tahun 2022 dan Tahun Baru 2023.
APEL SIAGA. PT PLN (Persero) serentak secara nasional melaksanakan Apel Siaga Kelistrikan dalam rangka menyambut Hari Raya Natal tahun 2022 dan Tahun Baru 2023.
0 Komentar

PURWAKARTA-PT PLN (Persero) serentak secara nasional melaksanakan Apel Siaga Kelistrikan dalam rangka menyambut Hari Raya Natal tahun 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru), Selasa (20/12).

Apel Siaga Kelistrikan dengan tema “Satukan Tekad dan Semangat, Sambut Optimisme Baru Demi Terangi Indonesia” ini, sebagai upaya untuk memastikan kesiapan personel petugas PLN dalam mengamankan kelistrikan di wilayah kerja PLN UP3 Purwakarta.

“Kami telah menyiapkan sebanyak 198 personel Pelayanan Teknik, 24 personel Operator TR, 11 Mitrakerja Jasa Konstruksi dan 19 Posko Siaga yang tersebar di seluruh wilayah kerja UP3 Purwakarta,” ujar MX. Wahyu Catur Prasetyo selaku Manager UP3 Purwakarta kepada Pasundan Ekspres.

Baca Juga:Arti Kata ATAPU yang Viral di Tiktok, Ternyata Gara-gara Ini!Nonton Narnia ‘The Chronicles of NARNIA’ Series Update Desember 2022, Free Link di Sini

Tak hanya itu, pihaknya juga menyiapkan dua Posko Mudik di wilayah Kecamatan Plered dan Sukamandi untuk menjaga keandalan pasokan listrik ke masyarakat selama masa libur Natal dan Tahun Baru 2023.

Dengan dilaksanakannya Apel Siaga Kelistrikan ini, sambungnya, diharapkan seluruh personel dapat siap siaga menjaga pasokan listrik ke masyarakat.

“Sehingga masyarakat dapat merayakan Hari Natal dan Tahun Baru dengan pasokan listrik yang aman dan andal,” ucapnya.(add)

0 Komentar