Jalur Prestasi Masuk POLSUB Sudah Dibuka, Catat Tanggal Pentingnya!

Jalur Prestasi Masuk POLSUB Sudah Dibuka, Catat tanggal Pentingnya!
Jalur Prestasi Masuk POLSUB Sudah Dibuka, Catat tanggal Pentingnya!
0 Komentar

SUBANG-Ada informasi menarik bagi siswa-siswi yang akan melanjutkan kuliah, khususnya di Kabupaten Subang. Politeknik Negeri Subang (POLSUB) secara resmi telah membuka penerimaan mahasiswa baru melalui jalur prestasi atau Seleksi Nasional Berdasarkan Prestai (SNBP) untuk lulusan tahun 2023.

Bahkan, jalur masuk melalui seleksi raport tersebut dibuka secara cuma-cuma atau gratis bagi seluruh siswa yang lulus tahun 2023, baik dari sekolah negeri ataupun swasta. ”Pendaftaran SNBP tahun 2023 gratis dan tidak dipungut biaya apapun,” jelas Wakil Direktur I BIdang Akademik POLSUB, Wiwik Endah Rahayu.

Jalur SNBP merupakan seleksi nasional berdasarkan prestasi yang berfokus pada pemberian penghargaan yang tinggi atas kesuksesan pembelajaran yang menyeluruh di pendidikan menengah dengan bobot minimal 50 persen untuk nilai rata-rata rapor seluruh mata.

Baca Juga:Ponpes As-Syifa Sagalaherang Gelar Diklat Bersama Yonif 312/Kala Hitam, Bina Kedisiplinan dan Profesionalisme SDM7 Peristiwa di Subang yang Menyita Perhatian Publik Sepanjang 2022

Adapun untuk jadwal resminya sebagai berikut:
28 Desember 2022 : Pengumuman Kuota Sekolah untuk SNBP 2023
03 Januari – 08 Februari 2023 : Penetapan siswa eligible untuk SNBP 2023
09 Januari – 09 Februari 2023 : Pengisian PDSS oleh sekolah
16 Januari – 15 Februari 2023 : Pembuatan Akun SNBP 2023
14 – 28 Februari 2023 : Pendaftaran SNBP 2023
28 Maret 2023 : Pengumuman hasil SNBP 2023

Untuk penerimaan mahasiswa baru tahun ini, pemerintah melalui Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi menerapkan single sign on, yaitu pendaftaran melalui satu laman resmi https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ .

Bagi calon mahasiswa yang akan melanjutkan kuliah di POLSUB, kali ini ada lima program studi yang tersedia di POLSUB, yaitu D3 Sistem Informasi, D3 Agroindustri, D3 Pemeliharaan Mesin, D3 Keperawatan, dan D4 Teknologi Produksi Tanaman Pangan.

“Pendaftaran bisa secara online ataupun bisa langsung dating ke kampus, baik di kampus 1 ataupun 2. Nanti akan kami bantu untuk proses pendaftarannya,” tambah Wiwik.(ysp)

0 Komentar