Strategi dan Kontribusi Lembaga Pendidikan Islam Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan Nasional

Strategi dan Kontribusi Lembaga Pendidikan Islam Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan Nasional
0 Komentar

Oleh:

KH. Dr. (Cand) Yoseph Salmon Yusuf, Lc, MM

(Ketua Dewan Pembina Yayasan Quwatul Bayan Al Haq – SD Quran Al Bayan Subang)

Lembaga Pendidikan Islam yang dalam hal ini dapat diwakili oleh pesantren, madrasah dan sekolah Islam dalam perkembangannya sangat pesat, sebut saja dari institusi Pesantren, menurut Badan Pusat Statistik tahun 2019 ada sekitar 26.975 jumlahnya yang tersebar di seluruh Indonesia.

Ketiga institusi ini bisa bervariasi nama dan jenis nya tapi secara substansi mereka mengusung tema yang sama yaitu bukan didasari motif material melainkan pengabdian kepada Allah SWT untuk menjalankan peran dan tugas sebagai hamba Allah.

Baca Juga:Kapolsek Binong Imbau Warga Agar Jaga Kamtibmas dan Tertib Lalulintas Pengendara Keluhkan Tidak Ada Penerangan di Jalan Lingkar Cagak

Namun dalam perkembangannya sangat dilematis ada kategori Lembaga Pendidikan yang maju dan ada yang dikategorikan terbelakang, hal ini diakibatkan bahwa Lembaga Pendidikan Islam dituntut untuk lebih mandiri dan kurang terperhatikan oleh pemerintah, selain sulit bersaing dengan Lembaga Pendidikan umum lainnya.

Sejalan dengan hal itu, tidak sedikit bahwa pada kenyataannya kontribusi Lembaga Pendidikan Islam bagi bangsa dan negara sangat terlihat dan tidak diragukan lagi, misalkan negara Indonesia bisa merdeka, salah satu nya dari kontribusi para kiyayi dan santri dari kalangan pesantren dengan meneriakan semangat nasionalisme untuk mengusir penjajah dengan dikuatkan motivasi jihad membela tanah air.

Dalam  sisi mutu Pendidikan nasional dilihat parameter secara umum dalam hal ini akademik bisa terlihat bahwa sudah bisa diperhitungkan secara seksama, salah satunya bisa kita lihat bersama data dari LTMPT (Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi) yang berwenang sebagai lembaga penyelenggara tes masuk perguruan tinggi khususnya ke Perguruan Tinggi negeri, data LTMPT tahun 2022 menempatkan Madrasah Aliyah Negeri 1 Serpong sebagai sekolah terbaik pertama  dari hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dari 23.657 sekolah yang mengikuti UTBK 2022.

Selain itu tidak sedikit yang masuk TOP 100 sekolah Islam swasta lainnya masuk menjadi sekolah terbaik, sebut saja SMAIT Nurul Fikri, SMAIT Ibnu Abbas dan SMAIT Assyifa. Data ini membuktikan bahwa mutu Pendidikan dalam hal sisi akademik sudah terbukti bisa bersaing dengan sekolah umum yang menggunakan kurikulum nasional.

0 Komentar