Mixue Es Krim dan Tea Kini Hadir di Pantura Subang

Mixue Es Krim dan Tea Kini Hadir di Pantura Subang
0 Komentar

SUBANG-Gerai es krim dan teh Mixue memperluas cabangnya hingga ke Pantura Subang. Kehadiran Mixue yang beralamat di Jl. Raya Pantura, Kecamatan Pusakajaya ini disambut antusias oleh masyarakat.

Menurut salah satu karyawan Mixue adanya gerai Mixue di Pantura ini agar dapat mempermudah masyarakat Pantura untuk bisa menikmati es krim dan minuman teh dengan hargya yang terjangaku.

“Dengan dibukanya gerai Mixue di Pantura ini akan memudahkan masyarakat yang berada disekitaran jalan Pantura bisa menikmati es krim dan minuman dari Mixue tanpa harus jauh ke Subang kota,” ujar Salsa.

Baca Juga:Linda Megawati Sosialisasikan Empat PilarKasus Ibu Hamil Meninggal di Subang, Direktur RSUD Subang: Bukan Salah Kami

Dia juga mengatakan, gerai Mixue yang berada di Pantura memiliki banyak varian rasa es krim dan minuman teh yang enak, segar serta dengan harga terjangkau mulai dari Rp8 ribu rupiah.

Varin rasa es krim Mixue diantaranya Boba Sundae, Lucky Sundae, Mango Ice Cream, Strawberry Mi Shake, Boba Shake. Kemudian untuk varian teh yaitu ada Lemon Jasmine Tea, Original Earl Grey, Fresh Squeezed Lemonade, Passions Fruit Jasmine, dan masih banyak varian rasa lainnya.

“Dari setiap banyak menu yang kami tawarkan, menu Boba Sundae menjadi menu best seller yang banyak diminati konsumen,” kata Salsa.

Sementara itu, salah satu konsumen warga Pusakajaya sangat antusias dengan kehadiran gerai Mixue tersebut dan tidak tanggung ia memesan 10 cup es krim Mixue.

“Ini saya pesan 10 cup es krim buat anak sama buat suadara-saudara juga yang di rumah. Beruntung banget ada Mixue di sini jadi saya kalau mau beli gak usah jauh-jauh ke Subang atau ke Lembang,” ujar Anisa.

Menurut Anisa, sebelum Mixue membuka cabang di Pantura biasanya masyarakat Pantura hanya membeli minuman boba dan jelly dengan rasa yang itu-itu saja, karena hanya minuman itu lah yang dapat ditemukan. (cdp/ded)

0 Komentar