PURWAKARTA-Hujan deras disertai angin puting beliung melanda Desa Cibingbin, Kecamatan Bojong, Kabupaten Purwakarta pada Ahad, 2 April 2023, sekira pukul 17.00 WIB
Kondisi ini mepasungakibatkan pohon tumbang dan mengenai jaringan PLN di Kampung Cibingbin, Desa Cibingbin. Kemudian, di Kampung Ciawi dan Kampung Siandangpanon, Desa Sindangpanon. Serta, Kampung Bojong Timur dan Kampung Cihanderong, Desa Cikeris, Kecamatan Bojong.
Berdasarkan data yang dihimpun, terdapat 39 rumah rusak akibat tertimpa pohon. Rata-rata kondisi rumah rusak bagian atap dan sebagian tembok rumah.
Baca Juga:Link Nonton Anime Hell’s Paradise: Jigokuraku, Episode 1 Subtitle Indonesia, Coba di SiniRidwan Kamil Akan Desain Masjid di KEK Lido City Bernuansa Alam
Berdasarkan kondisi kelistrikan di lapangan, dua penyulang, 74 gardu serta 29.375 pelanggan terdampak. Pada pukul 17.05 WIB, sakelar seksi otomatis (SSO) HMB trip dan pukul 19.30 WIB, telah menyala kembali.
Kemudian, pada pukul 20.30 WIB, 100 persen gardu sudah kembali normal. Hasil inspeksi tim di lapangan, secara sistem kelistrikan kembali normal.
Manager PT PLN UP3 Purwakarta MX Wahyu Catur Prasetyo didampingi Manager Bagian Keuangan dan Umum bergerak cepat melakukan Koordinasi dengan Sekda Purwakarta Bapak Norman Nugraha, Camat Bojong, BPBD dan Kades setempat, Senin (3/4).
PLN Gerak Cepat Atasi Dampak Angin Puting Beliung di Bojong Purwakarta
“Dalam upaya melakukan pengamanan, PLN memadamkan jalur SR (Sambungan Rumah, Red) dan meminta Bapak Camat, Kades dan Warga agar berkoordinasi dengan PLN terkait dengan kegiatan perbaikan rumah demi keselamatan warga,” kata Wahyu kepada wartawan.
PLN juga, sambungnya, melakukan sisir rumah pelanggan terdampak dan akan melakukan recovery SR serta mendata rumah terdampak sekitar lokasi.
“Semoga aktivitas warga dapat segera kembali normal dan PLN akan terus berupaya melakukan pengamanan jaringan listrik di wilyah Kabupaten Purwakarta,” ujar Wahyu.(add)