Sambangi Rumah Anak Hilang di Subang, Ini Pesan Bupati

Sambangi Rumah Anak Hilang di Subang, Ini Pesan Bupati
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Bupati Subang H. Ruhimat didampingi Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi, berkunjung ke kediaman orang tua yang anaknya belum ditemukan, bertempat di Desa Kalijati Timur, Selasa (02/05/2023).

Dalam silaturahmi tersebut Kang Jimat-Akur menghaturkan rasa simpati kepada kedua orang tua.

Kang Jimat-Akur berharap dengan upaya yang dilakukan oleh seluruh pihak termasuk BPBD Subang, anak yang dinyatakan hilang sejak 8 hari lalu dapat segera ditemukan.

Baca Juga:Puluhan Orang Jadi Korban Investasi Bodong di BekasiPelaku Penembakan di Kantor Pusat MUI Terungkap, Pernah Ngaku Nabi Berasal dari Lampung

Pada kesempatan tersebut, Kang Jimat secara khusus berpesan kepada kedua orang tua anak yang hilang untuk terus berikhtiar dan bertawakal kepada Allah SWT.

“Jangan percaya hal-hal yang tidak tidak. Kalau ada informasi yang diinginkan bisa ditanyakan kepada Kapolsek atau Kepala Desa.”

Kang Jimat juga menghimbau kepada perangkat desa dan masyarakat sekitar untuk membantu kedua orang tua yang anaknya hilang dengan membiarkan kedua orang tua beristirahat untuk menjernihkan pikiran.

“Wayahna biarkan kedua orang tua beristirahat. Kalau ada yang mendoakan sangat disarankan tetapi jangan sampai mengganggu kedua orang tua,” Pungkas Kang Jimat.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua TP PKK Kabupaten Subang, Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Subang, Ketua DWP Kabupaten Subang, personel BPBD Subang, perangkat desa, dan masyarakat sekitar.

0 Komentar