Kata-kata Bijak Dari Al-Qur’an Cocok untuk Bio di Medsos

Kata-kata Bijak Dari Al-Qur'an Cocok untuk Bio di Medsos
Kata-kata Bijak Dari Al-Qur'an Cocok untuk Bio di Medsos
0 Komentar

Pasundan Ekspres – Al-Quran merupakan pegangan hidup bagi umat Muslim. Pada ayat-ayat Al-Quran terdapat banyak pelajaran hidup serta hal-hal yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari.

Mulai dari aqidah, ibadah, hingga hubungan antar sesama semua ada di dalam Quran.

Bukan hanya berisi petunjuk hidup dan ajaran Islam, ayat-ayat dalam Al-Quran juga tersusun begitu indah.

Baca Juga:Tips Jalani Hubungan LDR dengan Pasangan, Agar Awet Sampai PelaminanMakanan Western yang Bisa Dimasak Rumah, Gak Perlu ke Restoran!

Banyak kata-kata bijak yang dapat diambil sebagai pelajaran. Sebagai pedoman kehidupan di dunia dan akhirat kelak.

Berikut beberapa rangkuman kata-kata bijak dalam Al-Quran yang dilansir dari berbagai sumber yang cocok kamu bagikan di media sosial.

1. “ Maka jangan sekali-kali membiarkan kehidupan dunia ini memperdayakan kamu.” – (Q.S Fatir: 5)

2. “ Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan, sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.” – (Q.S Al-Insyirah: 5-6)

3. “ Dan bersabarlah kamu, sesungguhnya janji Allah adalah benar.” – (Q.S Ar-Rum: 60)

4. “ Dan barang -siapa yang bertakwa kepada Allah, niscaya Allah menjadikan baginya kemudahan dalam urusannya.” – (Q.S At-Talaq: 4)

5. “ Hai orang-orang yang beriman, Ingatlah kepada Allah sebanyak-banyaknya.” – (Q.S Al-Azhab: 41)

Baca Juga:Pedas Nampol! Resep Masak Mie Instan yang Unik dan NagihResep Cimol Keju Anti Meledak, Cocok untuk Cemilan Malam

6. “ Sesungguhnya Tuhanku amat dekat lagi memperkenankan (doa hamba-Nya).” – (Q.S Huud: 61)

7. “ Sesungguhnya perbuatan-perbuatan yang baik itu menghapuskan (dosa) perbuatan-perbuatan yang buruk.” – (Q.S Huud: 114)

8. “ dan bertawakkallah kepada Allah. Dan cukuplah Allah sebagai Pemelihara.” – (Q.S Al-Ahzab: 3)

9. “ Cukuplah Allah menjadi Penolong kami dan Allah adalah sebaik-baik Pelindung.” – (Q.S Ali Imran: 173)

10. “ Dan ucapkanlah kata-kata yang baik kepada manusia.” – (Q.S Al-Baqarah: 83)

11. “ Sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang bertakwa dan orang-orang yang berbuat kebaikan.” –(QS. An-Nahl: 128)

12. “ Tetapi orang yang bersabar dan memaafkan, sesungguhnya (perbuatan) yang demikian itu termasuk hal-hal yang diutamakan.” – (QS Asy-Syuura: 43)

13. “ Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya.” – (Al-Baqarah: 286)

14.“ Tidakkah dia menyadari bahwa sesungguhnya Allah melihat segala perbuatannya?” – (Q.S Al-Alaq: 14)

15. “ dan apabila aku sakit, Dialah Yang menyembuhkan aku.” – (Q.S Asy-Syu’ara: 80)

16. “ Kemudian apabila kamu telah membulatkan tekad, maka bertawakkallah kepada Allah. Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertawakkal kepada-Nya.” – (Q.S Ali Imran: 159)

0 Komentar