Yomart Sagalaherang Dukung Perkembangan Motorik Anak

Yomart Sagalaherang
0 Komentar

SUBANG-Toko modern Yomart Sagalaherang sukses menyelenggarakan lomba mewarnai dan lomba ranking 1, Minggu (16/7). Kegiatan tersebut diikuti oleh anak-anak di sekitar Yomart Sagalaherang dengan dengan kategori usia berbeda.

“Kegiatan ini dalam rangka kepedulian Yomart terhadap perkembangan motorik anak-anak. Juga bertujuan untuk mengasah kreatifitas dan keterampilan pada anak di usia dini,” ungkap Asisten Toko Yomart Sagalaherang Purnama Sidik kepada Pasundan Ekspres.

Ada beberapa syarat dan ketentuan untuk mengikuti perlombaan mewarnai. Antara lain mengisi formulir pendaftaran yang telah disediakan, belanja produk sponsor minimal Rp40.000, kategori A usia 4-6 tahun dan kategori B usia 7-9 tahun juga membawa fotocopy akta kelahiran.

Baca Juga:UPI Gandeng University of Sheffield, Kembangkan STEAM untuk PAUDVaksinasi Cegah Penyakit Menular Rabies

Sedangkan untuk perlombaan ranking 1 persyaratannya tidak jauh beda dengan mewarnai. Namun yang membedakannya pada kategori kelompok usia dimana diikuti oleh siswa kelas 3 – 6 sekolah dasar.

Dalam pelaksanaannya perlombaan ranking 1 peserta diberikan kerja benar atau salah. Untuk enam peserta yang bertahan akan dilanjutkan ke babak grand final untuk menentukan juara.

“Alhamdulillah ada lebih dari lima puluh peserta yang mengikuti lomba,” katanya.

Dia berharap ke depannya dengan diadakan acara ini Yomart Sagalaherang bisa lebih dikenal dan masyarakat lebih percaya lagi untuk berbelanja.(acp/ysp)

0 Komentar