PASUNDAN EKSPRES – Apakah kamu penasaran bagaimana ciri-ciri WhatsApp disadap? Jika iya simak dengan seksama artikel ini.
Tanda-tanda WhatsApp (WA) yang sedang disadap oleh orang lain kadang tidak disadari oleh pemiliknya.
Keadaan ini sangat berbahaya mengingat WhatsApp telah menjadi media komunikasi yang banyak digunakan pengguna ponsel.
Baca Juga:Cara Membuat Avatar di WhatsApp, Mudah Tidak Perlu Aplikasi, Bikin Chat Makin Lebih MenarikKesel Diundang ke Banyak Grup WA, Begini Cara Membatasi Undangan Grup WhatsApp
Untuk lebih waspada, pengguna WA perlu segera mengambil tindakan jika mengetahui tanda-tanda bahwa akun WhatsApp mereka sedang disadap. Lalu, apa saja ciri-ciri WhatsApp yang sedang disadap atau dibajak oleh orang lain?
Dosen Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer di UNS, Nurcahya Pradana Taufik Prakisya, memberikan informasi tentang tanda-tanda jika WhatsApp diduga sedang disadap.
Menurut Nurcahya, ada setidaknya lima ciri WhatsApp yang sedang disadap oleh orang lain. Berikut penjelasannya:
1. Pesan terkirim tanpa diketahui
Salah satu ciri-ciri WhatsApp sedang disadap oleh orang lain adalah adanya pesan yang terkirim tanpa diketahui.
Ketika pengguna menyadari bahwa bukan dirinya yang membuat dan mengirim pesan tersebut, dapat dipastikan bahwa akun WA tersebut sedang dibajak oleh orang lain.
2. Aplikasi asing terpasang di smartphone
Selanjutnya adalah adanya aplikasi yang tidak dikenal terpasang di smartphone.
Keadaan ini perlu diwaspadai karena aplikasi asing tersebut bisa menjadi alat yang digunakan oleh pelaku untuk membajak WhatsApp korban.
Nurcahya menjelaskan bahwa aplikasi ini dapat digunakan oleh peretas untuk menyadap percakapan WhatsApp pengguna.
3. WhatsApp tiba-tiba logout
Baca Juga:Fitur Avatar WhatsApp Baru, Bisa Bergerak Loh, Kamu Sudah Tau Belum?Digitalisasi Pajak Jabar Berhasil Tingkatkan Pendapatan Daerah
Jika WA keluar sendiri atau tiba-tiba logout, hal tersebut dapat menjadi tanda bahwa aplikasi tersebut sedang dibajak dan dipindahkan ke perangkat lain.
Nurcahya menjelaskan bahwa hal ini biasanya terjadi karena One Time Password (OTP) telah diberikan atau diketahui oleh pihak lain.
Satu akun WA hanya dapat digunakan di satu perangkat. Jika seseorang mencoba memasukkan nomor pengguna ke dalam perangkat baru dan memiliki akses ke nomor telepon akun tersebut.
Maka seluruh percakapan WhatsApp pengguna akan dipindahkan ke perangkat baru yang dimiliki oleh orang yang tidak bertanggung jawab.
4. Riwayat WhatsApp Web di perangkat yang tidak dikenal
Penggunaan WhatsApp Web pada peramban web akan meninggalkan jejak riwayat pada laman WA Web.