Taufik Ki Barlen berharap bahwa dengan kolaborasi sport tourism yang dijalankan di Bukit Pamoyanan ini, Subang akan mengalami kemajuan tidak hanya dalam sektor pariwisata, melainkan juga dalam bidang olahraga.
“Kami berharap bahwa ke depan, terutama di Kecamatan Tanjungsiang, Subang akan menjadi sumber inspirasi bagi berbagai kegiatan wisata dan menjadi pusat pengembangan olahraga voli serta merangsang semangat untuk membina generasi muda yang sadar akan pentingnya wisata dan olahraga,” tutupnya.