Gal Gadot Pastikan Wonder Women 3 Lanjut Produksi, Ini Bicorannya

gal gadot
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES – Gal Gadot, sosok yang menghidupkan karakter Wonder Woman, dengan tegas mengumumkan bahwa proses produksi film Wonder Woman 3 akan tetap berlanjut.

Keputusan ini telah menghilangkan keraguan yang sempat muncul mengenai kelanjutan proyek ini.

Tak bisa dipungkiri bahwa masa depan dari seri Wonder Woman 3 sempat menjadi teka-teki.

Baca Juga:Polisi Jelaskan Penetapan Tersangka Panji Gumilang Sudah Melalui Beberapa Tahapan dan Bukti yang KuatAwalnya Dukung Ganjar Kini Mesra dengan Prabowo, PSI Berpaling?

Terlebih lagi, ketika arah keseluruhan dari film-film superhero DC berada dalam fase perubahan yang dikelola oleh dua tokoh penting, yakni James Gunn dan Peter Safran.

Perubahan ini membuat banyak pihak merasa cemas akan dampaknya terhadap kelanjutan seri ini.

Kekhawatiran semakin mendalam ketika Patty Jenkins, sutradara berbakat yang telah membawa seri ini meraih kesuksesan, memutuskan untuk mundur dari kursi sutradara.

Alasannya adalah adanya perbedaan dalam hal kreativitas, yang mengakibatkan kekosongan dalam kepengurusan proyek ini.

Namun, Gal Gadot dengan penuh keyakinan menegaskan komitmennya terhadap peran sebagai Wonder Woman.

Dalam pernyataannya yang dikutip oleh The Wrap pada Kamis (3/8/2023), Gal Gadot mengungkapkan, jika dirinya merasa begitu dekat dengan peran Wonder Woman.

“Karakter ini telah menyatu dalam lubuk hati saya. Dari berbagai percakapan yang saya lakukan dengan James dan Peter, kami akan bersama-sama menghadirkan Wonder Woman 3 yang luar biasa,” katanya.

Baca Juga:Inilah Perawatan Truk yang Perlu Diketahui Supaya Perjalanan Aman dan NyamanTren Ban Motor Matic terbaru 2023, Banyak Dibeli yang Ukurannya Ini

Tidak hanya itu, langkah berani Warner Bros. dan DC Comics dalam memulai babak baru dengan membentuk DC Universe (DCU) juga menjadi sorotan.

Langkah ini diambil setelah kurangnya keberhasilan yang dicapai oleh DC Extended Universe (DCEU) sebelumnya.

Proyek DCU akan diawali dengan peluncuran film Superman: Legacy, yang akan ditulis dan disutradarai oleh James Gunn.

David Corenswet akan memerankan sosok Superman yang baru, dan akan didampingi oleh Rachel Brosnahan yang akan berperan sebagai Lois Lane. Rencananya, karya ini akan tayang pada bulan Juli 2025.

Tidak berhenti di situ, DCU akan terus bergulir dengan kehadiran The Batman II, yang akan kembali diperankan oleh Robert Pattinson sebagai Bruce Wayne.

Dengan berbagai perubahan dan tantangan yang dihadapi, pengumuman Gal Gadot tentang kelanjutan produksi Wonder Woman 3 memberikan harapan baru bagi para penggemar.

0 Komentar