Menang Telak, Hadi Albulaqi Ketum Komite Ekraf 2023-2026

Hadi Albulaqi
0 Komentar

PURWAKARTA– Hadi Albulaqi menang telak pada Musyawarah Daerah (Musda) Komite Ekonomi Kreatif (Ekraf) Kabupaten Purwakarta dengan meraih 23 suara dari total keseluruhan suara.

Kursi Ketua Umum (Ketum) Komite Ekonomi Kreatif ini diincar oleh dua calon, yakni Jejen Jaenudin (Zen) sebagai CEO PT Zen Multimedia dan Hadi Ibnu Sabil (Hadi Albulaqi) sebagai Founder Kopel Studio dan Daridesa.com.

Musda Komite Ekraf ini berlangsung di Gedung Creative Center, Bakorwil, Kelurahan Nagri Kidul, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta, Sabtu (12/8).

Baca Juga:Mengedukasi masyarakat dan Pelajar, PLN UP3 Tingkatkan Pemahaman KelistrikanPembinaan Baik, Tim GSI Juara Tingkat Jabar, Kalahkan Kota Bogor di Final

Usai terpilih sebagai Ketua Komite Ekraf, Hadi Albulqi dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada segenap anggota Komite Ekraf Kabupaten Purwakarta atas kepercayaan yang diberikan kepada dirinya untuk memimpin selama tiga tahun ke depan.

“Terima kasih atas kepercayaaan teman-teman anggota, pengurus dan dewan pengawas sehingga saya diamanahi untuk memimpin Komite Ekraf tiga tahun ke depan,” kata Hadi.

Dirinya berharap dengan kepemimpinan yang baru ini, bisa membawa kekuatan yang baru, semangat baru dalam memajukan para pelaku ekonomi kreatif di kabupaten purwakarta dengan progresif.

“Semoga saya bisa membawa kekuatan yang baru, untuk optimalisasi peran Komite Ekonomi Kreatif dan peran para pelaku ekonomi kreatif, untuk menuju masyarakat yang cakap digital dan berdaya saing tinggi di Era Industri 4.0,” ujarnya.

Hadi pun mengusung gerakan #PurwakArtconnection untuk menghubungkan semua stakeholder atau lingkar pentahelix, untuk bersama-sama berkolaborasi membangun ekonomi kreatif yang benar-benar diberdayakan oleh para pelaku ekraf.

“Takut selama itu baik, lakukan dengan profesional, niatkan ibadah dan pengabdian, karena hidup adalah nafas panjang perjuangan,” ucap Hadi penuh makna.(add/sep)

0 Komentar