Melalui Jum'at Curhat Kapolsek Pabuaran Imbau Warga Jaga Kerukunukan Antar Umat Beragama 

Kapolsek Pabuaran
Kapolsek Pabuaran, AKP Edi Juhedi saat menyampaikan pesan kamtibmas kepada warga melalui Jumat curhat.
0 Komentar

PASUNDAN EKSPRES-Dalam kegiatan Jum’at curhat, Kapolsek Pabuaran, AKP Edi Juhedi menyerap aspirasi dan keluhan warga Desa Siluman, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Subang. 

Dia mengatakan, tujuan dari kegiatan ini untuk menciptakan situasi kamtibmas di wilayah binaan, menjaga toleransi dan kerukunan umat beragama antara sesama pemeluk agama yang berbeda. 

“Tingkatkan iman dan taqwa dengan memperbanyak ibadah dan saling menjaga kerukunan antar umat beragama. Hindari kegiatan yang tidak bermanfaat dan dapat mengurangi nilai ibadah puasa,” katanya kepada jamaah Masjid Jami Al Istiqomah. 

Baca Juga:Dokter Maxi Bagikan Tips Sehat Selama Berpuasa Sekda Kota Bandung Ema Sumarna Mulai Diperiksa di Gedung Merah Putih KPK

Pihaknya juga mengimbau kepada warga untuk tidak melakukan sweeping atau razia ke tempat yang di anggap tidak menghormati ibadah puasa, namun melaporkan kepada aparat yang berwenang untuk ditindak lanjuti sesuai ketentuan yang berlaku. 

“Selain itu, kami juga mengimbau kepada warga agar tidak mengadakan sahur on the road, tidak menyalakan petasan atau peledak yang dapat menggangu dan membahayakan diri sendiri dan rang lain,” terangnya. 

Menurutnya, pada bulan puasa juga warga harus waspada terhadap tindak kejahatan saat bulan suci ramadan pastikan rumah dalam keadaan terkunci saat di tinggalkan. 

“Apabila mendapat hambatan, ancaman, & gangguan dapat menginformasikan ke kantor kepolisian terdekat atau menghubungi 110,” tegasnya. (cdp) 

0 Komentar