Kantor Pertanahan Kabupaten Purwakarta Fokus Percepatan Penyelesaian PTSL

Kantor Pertanahan Kabupaten Purwakarta Fokus Percepatan Penyelesaian PTSL
Kantor Pertanahan Kabupaten Purwakarta Fokus Percepatan Penyelesaian PTSL
0 Komentar

PURWAKARTA-Seluruh pegawai Kantor Pertanahan Kabupaten Purwakarta, meliputi ASN, PPNPN dan siswa-siswi PKL melaksanakan giat apel pagi sebelum memulai aktivitas pelayanan yang bertempat di halaman Kantor Pertanahan Kabupaten Purwakarta.

Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Purwakarta Bapak Juarin Jaka Sulistyo selaku pembina apel, dalam amanatnya menyampaikan terkait percepatan penyelesaian Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) tahun 2024.

“Percepatan penyelesaian PTSL ini sebagai salah satu langkah pencegahan kasus dan sengketa pertanahan sebagaimana yang sudah diamanahkan oleh Presiden Prabowo kepada Kementerian ATR/BPN,” kata Juarin Jaka Sulistyo melalui rilisnya, Rabu (30/9).

Baca Juga:Kementerian ATR/BPN Selenggarakan Upacara Peringatan Ke-96 Hari Sumpah PemudaIkuti Retreat di Lembah Tidar Bersama Presiden Prabowo, Menteri Nusron: Kesempatan Menyatukan Visi Kabinet

Tak hanya itu, sambungnya, percepatan penyelesaian PTSL ini juga dalam rangka pemenuhan target Kantor Pertanahan Kabupaten Purwakarta. “Mudah-mudahan bisa segera tercapai,” ujarnya menutup.(add)

0 Komentar