PURWAKARTA – Pasangan calon Saepul Bahri Binzein dan Abang Ijo Hapidin berhasil memimpin hasil hitung cepat (quick count) Pilkada Purwakarta 2024 yang dilakukan oleh lembaga survei LSI Denny JA. Dengan perolehan suara sebesar 48,34 persen, pasangan ini mengungguli kandidat lainnya.
“Alhamdulillah dari quick count kita mendapatkan perolehan 48,34 persen. Cuman real count kita baru masuk 31 persen suara. Kalau untuk quick count kita sudah 100 persen,” ungkap Saepul Bahri, yang akrab disapa Om Zein, dalam konferensi pers pada Rabu (27/11/2024).
Om Zein menyampaikan rasa terima kasihnya kepada warga Purwakarta atas dukungan yang diberikan selama proses pemilihan. “Alhamdulillah, Om Zein dan Abang Ijo mengucapkan terima kasih pada seluruh masyarakat Purwakarta yang sudah mendukung, membantu kami, dan akan terus bersama kami dalam mengembalikan kejayaan dan keistimewaan Purwakarta,” ujarnya.
Baca Juga:Yuk, Jangan Lupa Verval Ijazah PPPK 2024 di Info GTK, Begini Cara Lengkapnya! Hanya Dua Hari Libur Nasional di Desember 2024! Cukupkah untuk Merayakan Natal dan Tahun Baru?
Harapan untuk Masa Depan Purwakarta
Tidak hanya berterima kasih, Om Zein juga mengajak masyarakat untuk terus aktif memberikan kritik dan masukan demi kemajuan Purwakarta selama masa kepemimpinannya. “Temani terus Om Zein dan Abang Ijo lima tahun ke depan, karena lima tahun ke depan ini menjadi tanggung jawab yang berat dan luar biasa. Doakan mudah-mudahan diberikan keberhasilan dan kita kembalikan keistimewaan dan kejayaan Purwakarta,” tuturnya dengan penuh harap.
Hasil Quick Count Kandidat Lain
Berdasarkan data dari LSI Denny JA, posisi kedua ditempati pasangan Yadi Rusmayadi-Pipin Sopian dengan perolehan suara 37,64 persen. Posisi ketiga diraih pasangan Anne Ratna Mustika-Budi Hermawan dengan 7,8 persen suara, sementara pasangan Jainal Arifin-Sona Maulida berada di posisi keempat dengan perolehan 6,19 persen.
Hasil quick count ini menunjukkan keunggulan yang signifikan bagi pasangan Saepul Bahri-Abang Ijo. Namun, proses real count yang baru mencapai 31 persen masih menjadi acuan final untuk penentuan hasil resmi Pilkada Purwakarta 2024.
Komitmen untuk Purwakarta
Dalam pernyataannya, Om Zein menegaskan bahwa kemenangan ini adalah langkah awal untuk membawa Purwakarta ke arah yang lebih baik. Ia berkomitmen menjalankan program-program yang telah dijanjikan serta mendengarkan aspirasi masyarakat selama masa pemerintahannya.
Kemenangan pasangan Saepul Bahri Binzein dan Abang Ijo Hapidin ini menjadi awal dari harapan baru bagi Purwakarta. Dukungan masyarakat serta keterlibatan aktif dalam memberikan kritik konstruktif diyakini menjadi kunci keberhasilan dalam mengembalikan kejayaan daerah ini di masa mendatang.